Polsek Sawahan Jaga Ketat Sidang Restitusi Tragedi Kanjuruhan
Polsek Sawahan mengerahkan pengamankan sidang restitusi tragedi Stadion Kanjuruhan Malang di Pengadilan Negeri Surabaya.--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID – Polsek Sawahan mengerahkan segala upaya untuk mengamankan sidang restitusi tragedi Stadion Kanjuruhan Malang yang digelar di Pengadilan Negeri Surabaya pada hari Jumat 20 Desember 2024.
Sebanyak 14 personel gabungan dari berbagai satuan dilibatkan dalam pengamanan ini.
BACA JUGA:Polsek Sawahan Kawal Bimtek DRPD Partai PAN se-Indonesia di Surabaya
Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos de F. Ximenes, S.H, S.I.K., mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memberikan pengamanan yang maksimal terhadap jalannya persidangan.
"Kami telah melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi sidang ini. Personel kami telah diberikan briefing terkait tugas dan tanggung jawab masing-masing," ujar Kapolsek.
BACA JUGA:Polsek Sawahan Jaga Ketat Sidang Restitusi Tragedi Kanjuruhan di PN Surabaya
"Kami berharap dengan pengamanan yang ketat ini, sidang restitusi dapat berjalan lancar dan aman. Kami juga mengimbau kepada semua pihak untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama proses persidangan," tambah Kapolsek.(mtr)
Sumber: