Polsek Arosbaya Ajak Warga Guyub Jaga Kamtibmas Usai Pilkada

Polsek Arosbaya Ajak Warga Guyub Jaga Kamtibmas Usai Pilkada

Kapolsek Arosbaya Iptu Sys Eko dan anggota mengedukasi warga di perkampungan Desa Lajing.--

BANGKALAN, MEMORANDUM.CO.ID - Polsek Arosbaya menggelar sambang desa secara door to door system (DDS) untuk menyerukan guyub antarwarga menjaga kamtibmas pascapilkada serentak.

Kapolsek Arosbaya Iptu Sys Ratna Eko Purnomo menyampaikan, warga diharap menjaga kamtibmas pascapilkada, termamsuk pilbup dan pilgub Jatim di Bangkalan.

BACA JUGA:Polsek Arosbaya Sambangi MPLS Siswa TK Siti Khodijah

“Kami mengimbau menjaga kondusifitas. Bebas dari ancamam curat, curas dan curanmor. Pilkada sudah digelar dengan tertib, lancar dan aman. Tidak aga gejolak apapun. Apa lagi sengketa politik prakatis yang berujung pada kericuhan. Sikon postif ini harus kita jaga berkelanjutan,”  kata Iptu Sys Ratna Eko Purnomo.

Mewujudkan harapan ini, sosialisasi sambang desa harus intens, seperti Rabu 11 Desember 2024, Iptu Sys Eko didampingi Aipda Agus Setiawan, Bripka Ahmad Furkon dan Bripda Yunus, blusukan ke Desa Lajing dan Desa Tengket. Mereka nyambangi tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

BACA JUGA:Reskrim Polsek Arosbaya Garuk Resedivis Curanmor Glagga

Ada beberapa pesan dan harapan berbasis edukasi disampaikan ke warga.

“Kami ajak warga guyub dan kompak bersatu untuk bantu pembangunan di lingkup perkampungan dan desa,” tandas Iptu Sys Eko.

Iptu Sys Eko mengajak melakukan siskamling, agar bebas dari gangguan kejahatan curat, curas dan curanmor.

BACA JUGA:Stop Bullying di Sekolah, Polsek Arosbaya Gelar Sosialisasi di Hadapan Siswa SMP Al-Muhtajin

”Alhamdulillah, warga meneriama kehadiran Polisi. Mereka  sepakat untuk menindak lanjuti saran Polsek, untuk aktif ikut  jaga kamtibmas bersama,” pungkas Iptu Sys Eko. (ras/day)

Sumber: