Pengalaman Magang Mahasiswa Untag Surabaya di Memorandum, Ketika Teori Bertemu Praktik
Bayhaqi Maulana Putra (kiri) bersama rekannya saat menyerahkan buku ke Agus Supriyadi--
MEMORANDUM.CO.ID - Magang menjadi salah satu pengalaman berharga bagi mahasiswa untuk menjembatani dunia akademis dengan dunia kerja.
Melalui program magang, mahasiswa tidak hanya mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah, tetapi juga mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan soft skills dan membangun jaringan profesional.
Seperti dialami Bayhaqi Maulana Putra, mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 (Untag)Surabaya yang menjalani magang di PT Memorandum Multimedia Sejahtera.
"Keberhasilan program magang di PT Memorandum Multimedia Sejahtera tidak lepas dari peran penting seorang mentor, Bapak Agus Supriyadi. Beliau tidak hanya sekadar pembimbing, namun juga menjadi sosok inspiratif yang mampu memotivasi dan membimbing mahasiswa magang untuk mencapai potensi terbaiknya," ujar Bayhaqi.
BACA JUGA:Membangun Jaringan dan Karier, Kisah Magang Mahasiswa Untag di Memorandum
BACA JUGA:Satu Bulan Magang, Sejuta Pengalaman, Mahasiswa Untag Ini Bawa Pulang Banyak Ilmu dari Memorandum
Peran mentor dalam kegiatan magang
1. Pemandu dan Pembimbing
Mentor berfungsi sebagai pemandu yang membantu mahasiswa magang memahami tugas dan tanggung jawab mereka.
2. Sumber Pengetahuan
Dengan pengalaman yang luas di dunia media, mentor memberikan banyak sekali pengalaman dan juga berbagi pengetahuan tentang teknik penulisan, tren terkini, dan cara beradaptasi dengan perubahan.
3. Pengembangan Keterampilan
Membantu mahasiswa magang mengembangkan keterampilan yang dibutuhkan di lapangan.
Untuk dapat memaksimalkan pembelajaran dari mentor, mahasiswa magang dapat menerapkan beberapa strategi berikut:
1. Membuat Catatan
Selalu siapkan buku catatan atau aplikasi catatan saat bertemu dengan mentor. Catat poin-poin penting dari pembicaraan tersebut.
2. Rekam Briefing
Jika memungkinkan dan mentor setuju, Anda bisa merekam sesi briefing atau diskusi penting untuk referensi. Pastikan untuk meminta izin terlebih dahulu agar tidak melanggar etika.
3. Tanya Secara Langsung
Jangan ragu untuk bertanya jika ada hal yang kurang jelas. Mengajukan pertanyaan menunjukkan bahwa Anda serius ingin memahami dan menerapkan apa yang diajarkan.
4. Implementasikan Arahan Segera
Setelah mendapatkan arahan dari penanggung jawab magang, segera terapkan dalam pekerjaan Anda.
Sumber: