Pj Sekda Bojonegoro Sambut Menteri Lingkungan Hidup Pulang Kampung

Pj Sekda Bojonegoro Sambut Menteri Lingkungan Hidup Pulang Kampung

Pj Sekda Bojonegoro Sambut Menteri Lingkungan Hidup--

BOJONEGORO, MEMORANDUM.CO.ID - Sekda Kabupaten Bojonegoro menerima kunjungan Menteri Lingkungan Hidup/Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) beserta rombongan di Kabupaten Bojonegoro.

Kunjungan tersebut adalah upaya membangun sinergitas dan kerja sama dengan Pemerintah Daerah dalam mengatasi persoalan sampah di Daerah, khususnya di Indonesia, sehingga mampu mendukung salah satu program prioritas Presiden RI yaitu Menjamin Pelestarian Lingkungan Hidup.

BACA JUGA:Soal Anggaran Lauk Pauk Bupati Bojonegoro, Sekda : Sudah Sesuai Regulasi dan Mekanisme

Hanif Faisol Nurofiq dalam kunjungannya di TPA Banjasari Kecamatan Trucuk menyampaikan bahwa KLH memiliki harapan Kabupaten Bojonegoro mampu menjadi Kabupaten percontohan pengelolaan sampah.

Pihaknya siap mendukung dan bersinergi untuk mencapai tujuan tersebut.

"Kita berharap terjalin kerjasama dari seluruh pihak untuk pengelolaan sampah. Kita bisa mulai dari pengelolaan hingga ke tingkat hulu atau setiap rumah, dan menghidupkan bank sampah yang dikelola oleh desa." Terangnya. 

BACA JUGA:Perjuangan Pemuda Ngasem Bojonegoro Kelola Sampah Jadi Alternatif Bahan Bakar Motor

Joko Lukito selaku Pj. Sekda Pemkab Bojonegoro menjelaskan bahwa TPA di Kabupaten Bojonegoro terdapat 2 titik, dan di TPA Banjasari rencananya akan melakukan perluasan lahan untuk mengantisipasi bertambahnya jumlah sampah.

Pj Sekda Pemkab Bojonegoro sangat mendukung program Kementrian Lingkungan Hidup, dan selama ini Pemkab Bojonegoro telah bekerja sama dengan CSR untuk memberikan pelatihan pengelolaan sampah kepada Siswa/i.

Dan kedepan, Pemkab siap mendukung dan mensukseskan program KLH untuk membuat Bojonegoro sebagai Kabuapten Percontohan.

BACA JUGA:Bupati Bojonegoro Apresiasi Festival Daur Ulang Sampah

BACA JUGA:Wabup Bojonegoro Bersih-bersih Sampah Bareng Warga

Kunjungan Menteri Lingkungan Hidup Habib Fisol Nurofiq ke kampung halaman Kabupaten Bojonegoro juga menjadi moment hangat silaturohmi temu kangen bersama keluarga dan alumni SMPN 1 Bojonegoro angkatan 90.

Putra asli Mojokampung Bojonegoro yang juga pernah menjabat Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan selatan tersebut setiba di Bojonegoro langsung berziarah menuju makam keluarga yang berada di area pemakaman Kelurahan Mojokampung.

Sumber: