Kapolsek Gununganyar: Personel Harus Siap Layani Masyarakat dengan Baik
Kapolsek Gununganyar, Iptu Sumianto Harsya Fahroni, S.H., M.H., memimpin apel pagi.--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Dalam rangka menghadapi Pilkada 2024, Kapolsek Gununganyar, Iptu Sumianto Harsya Fahroni, S.H., M.H., memimpin apel pagi dan mengecek kesiapan personel.
Kapolsek menyampaikan bahwa seluruh anggota harus siap dalam segala aspek, mulai dari kesiapan diri hingga kesiapan operasional, pada hari Kamis 24 Oktober 2024.
BACA JUGA:Kapolsek Gununganyar Pimpin Rakor, Tekankan Pentingnya Sinergitas Demi Pemilu Damai
"Panca siap anggota ini sangat penting untuk memastikan kita dapat menjalankan tugas dengan baik.Selain itu, saya juga berpesan agar seluruh anggota selalu menjaga sikap dan penampilan yang baik saat berinteraksi dengan masyarakat," ujar Iptu Harsya.
Kapolsek juga mengingatkan agar seluruh anggota menghindari tindakan yang dapat merusak citra Polri, seperti pungli dan gratifikasi.
BACA JUGA:Polsek Gununganyar Bekuk Pencuri dan Penadah Motor
"Kita harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat tanpa mengharapkan imbalan," tegasnya.(mtr)
Sumber: