Mantan Rektor UMM Dipanggil Prabowo Subianto

Mantan Rektor UMM Dipanggil Prabowo Subianto

Mantan Rektor UMM Prof Fauzan dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto. -Ariful Huda-

MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Prof Dr Fauzan dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto, di kediamannya, Jalan Kertanegara IV, Jakarta, Selasa 15 Oktober 2024.

BACA JUGA:Teknik Elektro UMM Ajarkan Energi Baru Terbarukan ke Siswa SMK

Beberapa hari sebelumnya, Prabowo telah memanggil 49 calon menteri. Diharapkan, bisa membantu menjalankan pemerintahan Indonesia. Beberapa di antaranya, Erick Thohir, Sri Mulyani, Yusril Ihza Mahendra, Bahlil Lahadalia, dan lainnya.

BACA JUGA:Pelepasan Ribuan Burung Perkutut, Tandai Pesmaba UMM

Kepala Humas UMM Dr M Isnaini menerangkan, Prof Fauzan adalah guru besar UMM bidang pendidikan. 

BACA JUGA:Alumnus UMM Sukses Usaha Anggrek Omzet Rp 50 Juta per Bulan

"Prof Fauzan sukses menjalankan program Profesor Penggerak Pembangunan Masyarakat (P3M) di berbagai daerah. Memberdayakan para pakar, memberikan pendampingan kepada masyarakat. Terutama bidang pangan, yang sesuai rencana Pak Prabowo menjaga ketahanan pangan," terang Krisna, sapaan akrabnya.

BACA JUGA:4.000 Mahasiswa UMM Dilepas Turun ke 17 Provinsi

Proses seleksi menurut Prabowo, telah dilakukan sejak lama. Sudah mempelajari nama-nama yang akan bergabung di kabinetnya. Pihaknya sudah melakukan pemantauan, diskusi, dan seleksi aga bisa menentukan calon terbaik.

BACA JUGA:Raih Emas di AUG, Mahasiswa UMM Wakili Indonesia

 “Mereka juga sudah menyatakan kesediaan membantu saya,” kata Prabowo kepada media. 

BACA JUGA:Ratusan Pendekar Pencak ASEAN Berduel di DOM UMM

Menurut Prabowo, pemanggilan sederet nama, untuk memastikan mereka bersedia membantunya. Pemanggilan, untuk mengkonfirmasi dan memastikan. Nama Prof Fauzan di kediaman Prabowo, menambah daftar panjang tokoh penting yang berpotensi masuk di kabinet. Posisi menteri atau wakil menteri, diduga akan diisi Prof Fauzan. 

Jabatan strategis yang berperan dalam pendidikan tinggi, riset, dan teknologi. (edr)

Sumber: