Kapolres Malang Bagikan Sembako untuk Ringankan Beban Rakyat

Kapolres Malang Bagikan Sembako untuk Ringankan Beban Rakyat

Malang, Memorandum.co.id.co.id - Meringankan beban masyarakat, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar SIK MH bersama Forkopimda Kabupaten Malang membagikan sembako pada masyarakat yang membutuhkan di di Balai Desa Sepanjang dan Desa Ganjaran, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Rabu (15/4/2020). Paket sembako yang diberikan adalah beras sebanyak 10 Kg untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Di Balai Desa Sepanjang dibagikan sebanyak 761 paket dan di Balai Desa Ganjaran sebanyak 400 paket. Kapolres Malang AKBP Hendri Umar SIK MH mengatakan pembagian sembako ini sebagai bentuk perhatian pemerintah pada masyarakat yang saat ini sedang menghadapi pandemi Covid-19. “Semoga pembagian sembako ini dapat meringankan beban masyarakat sehingga tetap terpenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” katanya. Bersamaan, diharapkan masyarakat juga terus meningkatkan kewaspadaan dini pada diri sendiri agar dapat terjaga kondisinya dengan baik. Diantaranya adalah mematuhi aturan pemerintah untuk berada di rumah kecuali ada keperluan mendesak. Selaian itu masyarakat juga harus tetap mematuhi sosial distancing dan physical distancing untuk mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Malang. Untuk itu, masyarakat memiliki peran yang sangat besar untuk bergerak bersama melawan virus yang membahayakan ini. Sementara itu, Kasubbag Humas Polres Malang Ipda Nining Husumawati menyampaikan pembagian sembako ini dengan pertimbangan adanya dampak penyebaran Covid 19 yang berpengaruh pada ekonomi masyarakat. “Ini agar dapat membantu dan meringankan beban masyarakat,” ujarnya. Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Kab. Malang Drs HM Sanusi MM, Dandim 0818 Malang Letkol Inf Ferry Muzawwad SIP, Ketua DPRD Kab Malang Drs Didik Gatot Subroto SH MH, Kajari Kepanjen, Ketua PN Kepanjen, Ketua BPBD Kab Malang Drs Bambang Istiawan dan anggota Komisi III DPRD Kab Malang serta Muspika Gondanglegi. (*/ari/day)

Sumber: