Pulang Kerja, Mio Sekuriti Digondol Maling

Pulang Kerja, Mio Sekuriti Digondol Maling

Asmaiyah menunjukkan terduga pelaku yang mencuri motor milik suaminya di Jalan Tambaksari Selatan Gang I, Surabaya.-Oskario Udayana-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Sial dialami Slamet Mulyono, warga Jalan Tambaksari Gang I, Surabaya. Pulang kerja, motornya Yamaha Mio yang diparkir depan gapura raib digondol maling. Aksi seorang pelaku terekam CCTV. 

BACA JUGA:Terekam CCTV, Pelaku Curanmor 15 TKP Keok

Dengan berbekal rekaman CCTV, Slamet kemudian melapor ke Mapolsek Tambaksari, Rabu 25 September 2024 pukul 18.00 WIB. Hingga kini pelaku belum tertangkap. 

BACA JUGA:Modal Kunci L Modifikasi, Eksekutor Curanmor Dituntut 2 Tahun Penjara

"Sudah lapor ke polsek malam hari itu juga. Di jok motor ada nasi bungkusnya juga ikut dicuri sama pelakunya," kata Asmaiyah, istri Slamet Mulyono saat ditemui memorandum.co.id, Kamis 26 September 2024. BACA JUGA:Bandit Curanmor 21 TKP Diadili, Masih Ada 5 Komplotan Gentayangan

BACA JUGA:Eksekutor Curanmor di Sukomanunggal Dibekuk, Jual Motor ke Madura

Asmaiyah mengungkapkan, ketika itu suaminya usai pulang kerja sebagai sekuriti di daerah Rungkut. Kemudian motornya yang dibelinya secara bekas diparkir di depan gapura Tambaksari Selatan Gang I. 

"Setiap pulang kerja biasanya di parkir di situ. Dan sudah dikunci setir," ungkap Asmaiyah. 

BACA JUGA:Hanya Dikasih Uang Curanmor Rp 250 Ribu, Warga Pegirian Diadili

Selanjutnya, Slamet masuk ke rumah untuk mandi dan salat Magrib. Asmaiyah lalu keluar dan melihat motor suaminya tidak ada. Dia pun mencari ke sekitar lokasi mungkin di prank tetangganya, tapi hasilnya nihil. 

Asmaiyah kemudian bergegas masuk dan bertanya kepada suaminya perihal motornya karena tidak ada diparkiran. Namun dijawab bila motornya diparkir di depan gapura. 

"Saat saya tanya ke suami katanya pulang bawa motor. Dari sini baru tahu kalau motornya dicuri maling," beber Asmaiyah.

BACA JUGA:Pelaku Curanmor 2 TKP asal Tambak Mayor Madya Diadili

Asmaiyah bersama suaminya lantas melapor ke pengurus RT untuk mengecek CCTV. Akhirnya baru yakin kalau motornya dicuri maling. Pelaku yang terlihat satu orang. 

Sumber: