Sukorejo Gencarkan Lokakarya, Percepat Penanggulangan Stunting

Sukorejo Gencarkan Lokakarya, Percepat Penanggulangan Stunting

Tiga pilar Desa Sukorejo Bangsalsari gencarkan mempercepat penanggulangan stunting.-Edi Winarko-

JEMBER, MEMORANDUM.CO.ID - Desa Sukorejo, Bangsalsari, Jember kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesehatan masyarakat. Hal ini dibuktikan dengan diselenggarakannya Lokakarya Mini Eksternal Puskesmas Pembantu Desa Sukorejo pada Kamis 19 September 2024.

BACA JUGA:Grand Launching Wisata Kanal Suko-Suko Sukses Digelar, Desa Sukorejo Berharap Jadi Destinasi Wisata Unggulan

Kegiatan ini dihadiri berbagai pihak, mulai dari Camat Bangsalsari, Danramil, Kapolsek, hingga kader posyandu dan tokoh masyarakat.

Camat Bangsalsari Basuki mengatakan berbagai upaya untuk menekan penanggulangan stunting di wilayah kerjanya mulai pemberian makanan sehat dan menciptakan bapak asuh.

BACA JUGA:Tekan Anak Stunting, Lurah Kebonsari Gandeng WingsFood Gelar Lomba Cipta Menu Sub

"Upaya penanggulangan stunting kami gencarkan menciptakan bapak asuh semua unsur forkopimcam dan tiga pilar desa kita libatkan," ungkap Basuki, Kamis 19 September 2024.

BACA JUGA:Jember Bersatu Tekan Stunting, Wabup: Mari Bergandengan Tangan

Dalam lokakarya ini, berbagai pihak sepakat untuk bersinergi dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, khususnya dalam upaya percepatan penanganan stunting. Peltu Koko Sutaryo, mewakili Danramil 0824/15 Bangsalsari mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif sebagai bapak asuh dalam menekan angka stunting di Kabupaten Jember.

BACA JUGA:FK Unej Ajak Ibu Muda Rambipuji Siapkan Menu Sehat Cegah Stunting

Senada dengan hal tersebut, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso memberikan apresiasi atas terselenggaranya lokakarya ini. Ia menekankan pentingnya evaluasi bersama untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat secara terpadu dan koordinatif. (adv/edy)

Sumber: