Tepergok Gasak Motor, Maling Rungkut Kidul Remek
-Ilustrasi-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Nasib sial dialami remaja berinisial F (16), asal Kecamatan Gunung Anyar, Surabaya. Remaja tersebut babak belur di sekujur tubuhnya setelah dimassa lantaran tepergok mencuri motor di Jalan Rungkut Kidul, Senin 2 September 2024 malam.
BACA JUGA:Gagal Curi Revo, Bandit Motor Dimassa Warga Wonoayu
Kejadian bermula F mencoba mencuri Beat hitam L 2709 BA, milik Richard karyawan toko elektronik yang sehari-harinya diparkir di pinggir jalan.
BACA JUGA:Ditendang Korban, Bandit Motor Sidotopo Terjatuh lalu Dimassa
Aksi nekat yang dilakukan pelaku ketahuan pemilik yang sebetulnya sudah mengawasi dari seberang jalan. Saat pelaku beraksi, korban langsung meneriakinya maling.
BACA JUGA:2 Maling Kabel Pabrik Dimassa Warga Keputih
Warga sekitar berhamburan keluar dan mengejar pelaku. Dalam hitungan menit, pelaku pun tertangkap. "Tertangkapnya sekitar pukul 19.50 WIB," ucap Yogi, pemuda setempat di lokasi kejadian.
BACA JUGA:Komplotan Bandit Motor Nyaris Dimassa di Manukan Dalam
Warga yang kesal langsung menghajar pelaku secara membabi buta hingga remaja tersebut babak belur. Tak sedikit yang menggunakan tangan kosong hingga benda tumpul untuk memukuli pelaku. Beruntung, polisi segera datang mengamankan pelaku. "Kalau enggak ada polisi tadi, ya, sudah hancur (pelaku),” kata Yosi.
BACA JUGA:2 Bandit Motor Dimassa di Jalan Jagir Sidomukti
Hal itu, dibenarkan oleh pemilik Beat, Richard. Dia menjelaskan, kejadian bermula saat dirinya bekerja di toko elektronik Jalan Rungkut Industri Kidul, Rungkut sekitar pukul 19.30 WIB.
BACA JUGA:Betot Kalung Emak-Emak, Penjambret Dimassa Warga Wonokitri
Beat miliknya diparkir di pinggir jalan seberang toko dekat pos polisi. Motor sudah dikunci setir. Di lokasi ada dua motor lain milik karyawan toko elektronik.
BACA JUGA:Digagalkan Korban, Jambret HP di Surabaya Dimassa
Sumber: