Eksekutor Bandit Motor Asal Bangkalan Dibekuk Gegara Viral di TikTok
Moh Salem alias Wisnu alias Sayedi meringkuk mendekam di tahanan Polsek Sukomanunggal. -Oskario Udayana-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Sial menimpa Moh Salem alias Wisnu alias Sayedi (29), bandit motor asal Dusun Laok Pereng, Trageh, Bangkalan, Madura. Gegara wajahnya viral di media sosial TikTok saat mencuri motor di Jalan UKA, Benowo, membuatnya teridentifikasi polisi.
BACA JUGA:Siswa SMA Korban Bullying sampai Dirawat di RSJ
Saat mencari sasaran dengan mengendarai motor curian, akhirnya tersangka berhasil ditangkap oleh anggota Reskrim Polsek Sukomanunggal patroli di Jalan Sukomanunggal. Sedangkan temannya yang berperan sebagai joki bernama Rosi berhasil melarikan diri.
BACA JUGA:Maling Motor Babak Belur Diamuk Massa
"Wajah tersangka viral di tiktok usai mencuri motor di UKA Benowo. Anggota kami yang mengetahui langsung melakukan pemantauan di Jalan Sukomanunggal dan menangkapnya saat membawa motor curian," kata Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal Iptu Jumeno Warsito, Senin 26 Agustus 2024.
BACA JUGA:Polisi Kawal Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya
Informasi yang dihimpun, kejadian bermula Salem dan Rosi mencari sasaran di daerah Sukokanunggal. Mereka berboncengan Beat curian.
BACA JUGA:Remaja Bawa Sajam Ditetapkan Tersangka
Gerak-gerik kedua tersangka mencurigakan. Aksi mereka diintai oleh anggota Reskrim yang sedang kring serse.
"Setelah diamati di TikTok oleh anggota, motor yang dikendarai pelaku sama gambarnya seperti yang dicuri di UKA Benowo," beber Jumeno.
BACA JUGA:Polwan Lumajang Tunjukkan Sisi Humanis, Bagikan Bunga di HUT Ke-76
Anggota pun akhirnya membuntutinya dari jarak 500 meter. Salem, sang eksekutor kemudian turun dan mendekati motor yang di parkir di pinggir Jalan Sukomanunggal. Lantas merusak lubang kontak motor menggunakan kunci T. Setelah berhasil lalu melarikan diri.
BACA JUGA:Bandit Curanmor 21 TKP Diadili, Masih Ada 5 Komplotan Gentayangan
Sumber: