Kapolres Tanjung Perak Pimpin Sertijab 3 Kapolsek dan Kasatlantas, Tekankan Integritas dan Profesionalisme

Kapolres Tanjung Perak Pimpin Sertijab 3 Kapolsek dan Kasatlantas, Tekankan Integritas dan Profesionalisme

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP William Cornelis Tanasale memimpin sertijab. --

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan loyalitas yang telah diberikan selama menjabat. 

"Saya beserta seluruh keluarga besar Polres Pelabuhan Tanjung Perak menyampaikan selamat dan terimakasih, serta penghargaan kepada para pejabat pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan sangat baik dan dengan pengalaman tersebut, saya yakin dan percaya saudara mampu melaksanakan tugas dengan sangat baik di tempat tugas yang baru, selamat melaksanakan tugas di tempat yang baru semoga sukses selalu, " ujarnya. 

Sementara itu, kepada pejabat baru yang ditugaskan, dia mengucapkan selamat datang dan berharap agar pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas dan tanggung jawab yang diemban. 

Ia yakin bahwa mereka, dengan pengalaman tugas sebelumnya, mampu melaksanakan tugas dengan baik dan memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat

"Saya ucapkan selamat datang dan selamat atas kepercayaan yang diberikan pimpinan Polri untuk mengemban tugas baru di Polres Pelabuhan Tanjung Perak, saya yakin dan percaya, dengan bekal pengalaman yang telah di miliki pada penugasan jabatan sebelumnya, akan mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai harapan polri dan harapan masyarakat, " kata AKBP William. 

BACA JUGA:Kapolres Tanjung Perak Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 27 Personel dan Beri Penghargaan Tokoh Masyarakat

Pihaknya mendorong para pejabat yang baru menjabat untuk melaksanakan tugas dengan semangat dan ikhlas, dengan tujuan utama mengabdikan diri kepada bangsa dan negara.

"Tunjukkan loyalitas dan dedikasi sebagaimana yang selama ini telah diberikan pada kesatuan lama, karena tantangan tugas kedepan akan semakin meningkat dan kompleks, " pungkasnya. (alf)

Sumber: