Rehab RTLH Memasuki Tahap Pengecatan

Rehab RTLH Memasuki Tahap Pengecatan

Rehab RTLH Memasuki Tahap Pengecatan-Biro Madura-

SUMENEP, MEMORANDUM - Salah satu kesibukan dari sejumlah anggota Satgas TMMD Ke-121 Kodim 0827/Sumenep adalah melakukan pengecatan rumah milik Bapak Bakri warga Dusun Tembang, yang rumahnya sedang direhab melalui program TMMD.

Prada Lardi mengatakan bahwa jumlah rehab RTLH yang dikerjakan ada 2 unit rumah, sehingga butuh tenaga yang cukup banyak. Selain anggota Satgas TMMD, warga setempat juga turut membantu dalam pengerjaan rehab RTLH, 13 Agustus 2024.

BACA JUGA:Satgas TMMD ke 121 Bersama Warga Panggul Semen untuk Bahan Campuran Keramik MWK

Memasuki hari ke-20 dari dibukanya TMMD ke-121, rumah Bapak Bakri sudah sampai pada tahap pengecatan dan dalam pelaksanaanya juga ada warga yang membantu sehingg cepat selesai” ujar Lardi.

Lebih lanjut, Prada Lardi mengaku bersyukur karena dukungan dari warga setempat cukup besar. Baik dukungan logistik maupun dukungan tenaga. Hal itu terlihat adanya warga yang setiap hari membantu dalam pengerjaan rumah Bapak Bakri.

Sumber: