Sehari, 2 Kebakaran di Malang Akibat Kelalaian Manusia
Petugsas damkar melakukan pembasahan di lokasi kebakaran.-Biro Malang Raya-
MALANG, MEMORANDUM - Dalam sehari, di wilayah Kabupaten Malang terjadi kebakaran di dua tempat berbeda yaitu di Kecamatan Bantur dan Pakis. kebakaran itu semuanya diduga akibat kelalaian yang dilakukan manusia (humen error).
Seperti yang terjadi pada wilayah Kecamatan Bantur, akibat membakar sampah yang kurang hati- hati, rumah seluas 8 x 12 meter terbakar. Diakibatkan saat membakar sampah, karena kondisi angin cukup kencang akhirnya api menyambar rumah.
BACA JUGA:Desak Usut Mafia Tanah, Warga Tambaksari Temui Kajari Pasuruan
"Rumah yang terbakar milik Timan (60), warga Dusun Karangsuko, RT 18/RW 04, Desa Rejoyoso," terang Kasatpol PP Kabupaten Malang Firmando H Matondang, Kamis 8 Agustus 2024.
Di mana saat kebakaran pemilik sedang membakar sampah di belakang rumah semi permanen miliknya. Karena sampah cukup banyak dan api membesar langsung menyambar rumah pada bagian belakang terlebih dahulu.
Karena angin yang cukup kencang di tambah rumahnya, semi permanen sehingga api cepat membesar dan membakar semua rumah dan isinya.
"Tidak ada korban jiwa, hanya pemilik alami kerugian materiil Rp 100 juta," kata Firmando.
BACA JUGA:Luar Biasa! Indonesia Raya Berkumandang di Olimpiade Paris dari Cabor yang Tidak Diunggulkan
Demikian juga kebakaran di wilayah Kecamatan Pakis. Akibat kompor menyala yang ditinggal membuat warung bakso terbakar.
"Hanya pemilik warung alami kerugian sekitar Rp 5 juta," imbuh Firmando.
Dalam penangan kebakaran pada 2 tempat tersebut, regu PMK kabupaten dipimpin Adrianto selaku ketua regu 3 dengan membawa 3 unit mobil PMK.
BACA JUGA:BNN Tulungagung Ungkap Peredaran Ratusan Gram Sabu dan Puluhan Ribu Pil LL
Sumber: