Naik, Harga Minyakita di Ngawi Capai Rp 16.000 per Liter
Bagus Widiyantoro, pedagang Pasar Besar Ngawi melayani pembelian minyak goreng curah.-Biro Ngawi-
NGAWI, MEMORANDUM - Harga minyakita di pasar tradisional Kabupaten Ngawi dua pekan terakhir naik menjadi Rp 16 ribu per liter.
BACA JUGA:Ingin Jadikan Madiun Kota Sehat, Pj Wali Kota Bangun IPLT
"Mengalami kenaikan Rp 500 menjadi Rp 16.000 dari sebelumnya Rp 15.500 kemasan per 9 ons. Sehingga beralih minyak curah," ungkap Lastri (35) salah satu pembeli.
BACA JUGA:Cegah Inflasi Harga, Pj Bupati Tulungagung Melakukan Gerakan Tanam Cabai
Sementara itu, Bagus Widiyantoro, pedagang di Pasar Besar Ngawi mengaku, setelah minyakita naik pembeli beralih ke minyak curah sebab, minyakita naik Rp 500 dan apabila membeli per karton naiknya Rp 5.000. Maka dari itu, kami hanya bisa berharap harga minyak curah tidak ikut naik.
BACA JUGA:Job Fair 2024 Kota Pasuruan Dibuka 2 Hari, Ciptakan Perluasan Kerja yang Inklusif
"Tentunya dengan kenaikan minyak kita akan semakin menyulitkan masyarakat kecil," pungkasnya. (*)
Sumber: