Kanit Samapta Polsek Padangan Binluh Kenakalan Remaja dan Tertib Berlalulintas di SMK Muhamadiyah

Kanit Samapta Polsek Padangan Binluh Kenakalan Remaja dan Tertib Berlalulintas di SMK Muhamadiyah

Polisi Saat Memberikan Materi di Sekolah-Biro Bojonegoro-

BOJONEGORO, MEMORANDUM - Kanit Samapta Polsek Padangan Jajaran Polres Bojonegoro Iptu Sutrisno didampingi Bhabinkamtibmas Bripka Edit memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada siswa/siswi SMK Muhamadiyah Padangan tentang Kenakalan Remaja dan Tertib berlalulintas, Selasa 16 Juli 2024.

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan kepada para pelajar tentang bahaya kenakalan remaja sehingga pelajar mengetahui dampak dari kenakalan remaja dan pelajar bisa lebih berprestasi.

Selain itu, juga terkait pengetahuan Budaya tertib berlalu lintas di kalangan para pelajar guna menurunkan angka pelanggaran maupun angka kecelakaan lalu lintas jalan khususnya di wilayah hukum Polsek Padangan.

BACA JUGA:Dalam Rangka Suran Agung Damai, Kapolsek Padangan Sambang Ketua Ranting PSHT

Kapolsek Padangan Kompol Hufron Nurrochim. SH. MM saat dikonformasi membenarkan bahwa setiap memasuki tahun ajaran baru, Polsek Padangan bekerja sama dengan Sekolah yang ada diwilayah Kecamatan Padangan dengan menugaskan personilnya untuk memberikan materi selama Masa Pemgenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa/siswi baru .

Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan masukan dan bimbingan kepada siswa/siswi SMK Muhamadiyah Padangan tentang bahaya kenakalan remaja dan Tertib berlalu lintas," ujar Kapolsek(*)

Sumber: