Polsek Karangpilang Dapat Kunjungan Spesial Tiga Pilar Penting di Hari Bhayangkara Ke-78

Polsek Karangpilang Dapat Kunjungan Spesial Tiga Pilar Penting di Hari Bhayangkara Ke-78

Rombongan disambut hangat oleh Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si. bersama jajarannya.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polsek Karangpilang mendapat kunjungan spesial dari tiga pilar penting di wilayahnya. 

Kedatangan Danramil Karangpilang Mayor Arh Achmad Fachrudin, Wadanyon Arhanud Marinir Karangpilang Mayor Husaini, Camat Karangpilang Ir. Ipong Wisone Wardono MM., dan para Lurah se-Kecamatan Karangpilang membawa keceriaan dan kejutan bagi jajaran Polsek Karangpilang.

Kunjungan yang berlangsung pada Senin 1 Juli 2024 siang ini merupakan bentuk sinergitas TNI Polri dan pemerintah dalam menjaga kondusifitas wilayah. Rombongan disambut hangat oleh Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si. bersama jajarannya.

Acara diawali dengan kejutan sederhana berupa kue ulang tahun yang dibawa oleh para tamu. Momen ini dilanjutkan dengan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-78 kepada Kapolsek Karangpilang dan jajarannya. Suasana keakraban dan kekeluargaan terpancar saat pemotongan kue dan ramah tamah bersama.

BACA JUGA:Kapolsek Karangpilang Pimpin Pengamanan Pertandingan Persebaya VS Persibo di Gate 4, 5, dan 6 Stadion GBT

Danramil Karangpilang, Wadnyon Arhanud Marinir Karangpilang, dan Camat Karangpilang menyampaikan ucapan selamat dan harapan mereka agar sinergitas antara TNI Polri dan pemerintah di wilayah Karangpilang semakin terjaga.

Kapolsek Karangpilang menyambut baik kunjungan dan ucapan selamat tersebut. Beliau menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada ketiga pilar atas komitmen mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Kami berharap kemitraan antara TNI-POLRI dan pemerintah di wilayah Karangpilang ini dapat terus terjalin dengan baik untuk mewujudkan kondusifitas wilayah dan memberikan rasa aman bagi masyarakat," tuturnya.

Kunjungan ini menjadi bukti nyata soliditas dan sinergitas TNI Polri dan pemerintah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

BACA JUGA:Polsek Karangpilang Atur Lalin Cegah Kemacetan Akibat Perbaikan Gorong-Gorong di Kebraon Gang 5

Diharapkan kerjasama ini dapat terus terjalin dengan baik untuk mewujudkan wilayah Karangpilang yang aman, nyaman, dan kondusif.(mtr)

Sumber: