Setelah Direkom PAN, Abah Khulaim Deklarasi Mbangun Deso Noto Khuto

Setelah Direkom PAN, Abah Khulaim Deklarasi Mbangun Deso Noto Khuto

Deklarasi Cabup Sidoarjo H Khulaim Junaidi 'Mbangun Deso Noto Khuto' di Five Hotel Sidoarjo--

SIDOARJO, MEMORANDUM - Calon Bupati (Cabup) Sidoarjo H Khulaim Junaidi (Abah Khulaim) menggelar 'Ngobrol Gayeng Bareng Cak Khulaim. Kegiatan ini digelar Jumat 28 Juni 2024 malam WIB di Fave Hotel, Jl Jenggolo Sidoarjo.

Acara ini dihelat setelah Abah Khulaim mendapat rekom dan surat tugas dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sidoarjo 2024 dari PAN. 

Dalam surat tugas, anggota DPRD Jawa Timur dari PAN itu diminta mencari pasangan untuk mendapatkan koalisi partai politik dan melakukan komunikasi internal PAN, menggerakkan mesin partai politik  menjalankan kerja-kerja partai politik dan memenangkan Pilkada Sidoarjo  2024.

BACA JUGA:Direkom PAN, Nama Cak Khulaim Langsung Meroket sebagai Cabup Sidoarjo

Dalam kesempatan ini Abah Khulaim mendeklarasikan tekadnya, yakni 'Mbangun Deso Noto Kutho'. Mbangun Deso berarti memenuhi kebutuhan desa untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat pedesaan. 

Caranya, pemerataan pembangunan berorientasi pada kebutuhan dasar masyarakat, peningkatan ekonomi, menjadikan desa yang mandiri, memberdayakan SDM (Sumber Daya Manusia) dan potensi SDA sertq mempromosikan kearifan lokal.

Noto khuto, menurut keturunan pahlawan nasional itu, berarti tata kota yang berkesinambungan dan berjangka panjang. Yakni, bersih, rapi dan teratur, pemerataan, ekspansi tingkat keramaian dan menciptakan sentra ekonomi baru.

Deklarasi Abah Khulaim 'Mbangun Deso Noto Khuto' ini dihadiri keluarga besar DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Sidoarjo, beberapa anggota partai pendukung dan Ketua Korwil Jawa Dwipa, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jawa Timur, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan PAC-PAC dan aktivis.

BACA JUGA:Cabup Sidoarjo Lain Sibuk Tebar Pesona, Abah Gik Gelontor Wong Cilik dan Penyandang Disabilitas

Dukungan kepada Abah Khulaim maju dalam Pilkada Sidoarjo 2024 juga terus mengalir. Setelah  sebelumnya dukungan berasal dari Forum DPC PAN se-Kabupaten Sidoarjo, dukungan juga datang dari pewarta, penulis, aktivis Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Pelita Prabu) Sidoarjo. 

Dukungan ini setelah melihat visi misi yang diusung Abah Khulaim dan adanya komunikasi Pelita Prabu di Sidoarjo dengan Abah Khulaim.

“Kami mendukung Abah  Khulaim karena sudah mendapatkan rekomendasi dari partai dan Abah Khulaim mau menjalin komunikasi dengan Pelita Prabu Sidoarjo maupun DPW Jatim,” ujar Ketua DPW Pelita Prabu  Jatim, I Wayan Budi Bramana seusai acara 'Ngobrol Gayeng Bareng Cak Khulaim' di Fave Hotel Sidoarjo, Jumat 28 Juni 2024 malam.

BACA JUGA:Debat Publik Cabup-Cawabup Sidoarjo, Muhdlor-Subandi Paham Hadapi Masalah dan Solusi

Ditambahkan, Pelita Prabu Sidoarjo saat ini strukturnya sudah terbentuk mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan hingga ranting. Organisasi ini juga sudah ada di tingkat nasional, yang mana mereka bekerja dan mendukung saat kampanye Prabowo-Gibran pada kampanye Pilpres lalu.

Sumber: