Tanah Longsor Landa 3 Titik Desa Munggu, Bungkal, Ponorogo
Ponorogo, memorandum.co.id - Bencana tanah longsor melanda Dusun Sumberejo, Desa Munggu, Kecamatan Bungkal, Ponorogo, Senin (23/3/2020). Plengsengan jalan ambrol sepanjang kurang lebih 30 meter dengan tinggi 50 meter. Longsor juga menyeret dua tiang listrik hingga roboh menutup jalan antardukuh di Desa Munggu. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 60 juta lebih. Selain itu, longsor juga merusak bronjong pengaman jalan. Bronjong sepanjang 10 meter itu ambrol. Badan jalan juga mengalami keretakan sepanjang 25 meter. Lokasi kerusakan berada di lingkungam pemukiman Galih, Dukuh Munung, Desa Munggu. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 200 juta. Kerusakan juga tampak pada plengsengan Dam Sembung yang ambrol sepanjang 8 meter di Dusun Munung, Desa Munggu. Kerugian diperkirakan kurang lebih Rp 50 juta. Bhabinkamtibmas Desa Munggu, Bripka Iswahyudi menyatakan, bencana longosr diduga akibat hujan dengan intensitas tinggi pada Minggu malam hingga Senin dini hari tadi. "Akibatnya, plengseng pengaman jalan antar dusun di lingkungan Jati, Dukuh Sumberjo, Desa Munggu, Kecamatan Bungkal serta bronjong pengaman jalan ambrol di lingkungan Galih, Dukuh Munung," bebernya. Bencana tanah longsor yang terjadi di tiga titik lokasi tersebut terjadi pada tengah malam tadi.(alv)
Sumber: