Pisah Sambut Kajari Jember, Danbrigif 9/DY/2 Kostrad Saling Tukar Cendramata

Pisah Sambut Kajari Jember, Danbrigif 9/DY/2 Kostrad Saling Tukar Cendramata

Danbrigif 9/DY/2 Kostrad Dr La Ode M. Nurdin serahkan Cendramata pada I Nyoman Sucitrawan, S.H.,-Biro Jember-

JEMBER, MEMORANDUM - Suasana penuh keakraban mewarnai malam pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jember, I Nyoman Sucitrawan, S.H., M.H., yang pindah tugas sebagai Asisten Pembinaan pada Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara.

Acara yang digelar di Pendopo Wahyawibawagraha Bupati Jember ini dihadiri oleh berbagai tamu undangan, termasuk Bupati Jember, Hendi Siswanto, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, Danbrig 9/2 Daraka Yudha Letkol Inf Dr La Ode M Nurdin, Dandim 0824/Jember, Ketua PN Jember Budyansah yang diwakilkan, Pimpinan DPRD, dan masih banyak lagi.

Acara diawali dengan makan malam bersama, dilanjutkan dengan saling tukar cendramata sebagai tanda penghormatan dan persahabatan. Dalam sambutannya, I Nyoman Sucitrawan menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan dan kerjasama semua pihak selama menjabat sebagai Kajari Jember.

"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung saya selama menjabat sebagai Kajari Jember," ujar I Nyoman Sucitrawan.

BACA JUGA:Kajati Jawa Timur Lantik Ichwan Effendi Sebagai Kajari Jember

"Tanpa dukungan dan kerjasama dari semua pihak, saya tidak akan bisa mencapai apa yang telah diraih selama ini," sambungnya.

Ia juga berpesan kepada Kajari baru, Ichwan Effendi, S.H., M.H., untuk melanjutkan program-program yang telah terlaksana dengan baik dan meningkatkan kinerja Kejari Jember kedepannya.

"Saya yakin Pak Ichwan Effendi mampu membawa Kejari Jember ke arah yang lebih baik lagi," kata I Nyoman Sucitrawan.

"Saya titipkan Kejari Jember kepada beliau dan seluruh jajarannya," sambungnya.

BACA JUGA:Kajari Jember Pimpin Sertijab Kasi Pidum dan Kasi Pidsus

Ichwan Effendi, S.H., M.H., Kajari Jember yang baru, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan tugas dan tanggung jawab dengan penuh semangat dan dedikasi.

"Saya siap untuk melanjutkan tugas dan tanggung jawab sebagai Kajari Jember," ujar Ichwan Effendi.

"Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan kinerja Kejari Jember dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," sambungnya.

Ia juga berharap dapat menjalin kerjasama yang baik dengan semua pihak di Jember untuk menegakkan hukum dan menciptakan rasa keadilan bagi masyarakat.

Sumber: