HUT Ke-97 Persebaya, Inilah Perasaan yang Dialami Paul Munster
Paul Munster.-Farid Al Jufri-
SURABAYA, MEMORANDUM - Di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-97 Persebaya, perasaan Pelatih Paul Munster terlihat sangat baik sejak tiba di Surabaya. Apalagi aura positif di sepanjang sudut kota yang diberikan suporter Bonek dan Bonita menyambut anniversary klub kebanggaannya.
BACA JUGA:Persebaya Rayakan Ulang Tahun ke-97 dengan Sederhana, Bonek Gelar Pesta Kembang Api
"Perasaanku baik sejak tiba di sini. Semua suporter sangat mendukung. Dan sekarang anniversary, sangat excited (bersemangat), positif, bagus, penuh energi di seluruh kota. Ke depannya kami ingin saling mendukung satu sama lain. Dan sekarang kami memulai dengan kondisi 100 persen. Dan hari ini kita tes fisik para pemain," kata Paul Munster.
Untuk saat ini, pelatih asal Irlandia Utara itu ingin menambah kualitas pemain dengan latihan keras dan para pemain harus bertahan (kuat) agar bisa mengevaluasi perkembangan tim selama dua bulan nanti.
BACA JUGA:HUT Ke-97 Persebaya, Cak Ji: Makin Buat Bangga Surabaya
"Kita akan fokus dan masih melihat fisik serta teknikal. Untuk teknikal kita lihat mungkin dua minggu," ujar mantan Direktur Teknik Brunei Darussalam itu.
BACA JUGA:Selamat Ulang Tahun Ke-97: Persebaya Sampek Kiamat
Munster melanjutkan bahwa untuk membentuk kemistri yang baik antar pemain, ia mengharapkan anak asuhnya untuk terus berkomunikasi dengan yang lain. Hal ini tentunya sangat penting agar kekompakan tim bisa terwujud dan tidak ada kelompok-kelompok dalam tim.
BACA JUGA:Persebaya Gelar Latihan Perdana, Dua Pemain Asing Baru Sudah Bergabung
"Kita lihat kemistri para pemain sudah bagus, energinya positif, dan di grup juga kita terus komunikasi. Semua pemain saling bersatu, tanpa jarak, tanpa kelompok, semunya bersama-sama," tutur mantan pelatih Bhayangkara FC itu.
BACA JUGA:Sempat Membantai 8-2, Mampukah Hansi Flick Menuntun Barca Menuju Kejayaan?
"Pemain baru juga akan segera hadir. Saya selalu berkomunikasi dengan para pemain. Kami selalu melakukan yang terbaik," tambahnya. (*)
Sumber: