Kawal Kamseltibcar, Polsek Burneh Rutin Commander Wish di Ruas Jalan Padat Arus Lalin

Kawal Kamseltibcar, Polsek Burneh Rutin Commander Wish di Ruas Jalan Padat Arus Lalin

Anggota Polsek Bripka Hendra membantu siswa SDN Burneh 1 dan SDN Burneh menyeberang jalan menuju sekolah.-Biro Madura-

BANGKALAN, MEMORANDUM - Personel Polsek Burneh rutin mengawal keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran (kamseltibcar) di ruas jalan padat  arus lalu-lintas. Salah satuya, giat commander wish, setiap hari diterapkan disepanjang  ruas KH Munif, Desa Burneh.

Kebijakan ini diterapkan karena ruas jalan nasional ini berdekatan dengan pintu keluar-masuk jalan akses Jembatan Suramadu sisi Madura di Dusun Tangkel. Imbasnya, setiap pagi ruas jalan KH Munif sangat padat oleh arus lalu-lintas. Setiap pagi pukul 06.30 hingga 08.00, sepanjang ruas jalan raya ini tidak hanya dipadati oleh lalu-lalang motor R2, mobil pribadi, mobil angkutan penumpang (MPU-red), bus dan ragam jenis truk angkutan barang. “Tetapi berbaur dengan keramaian  warga pejalan kaki,” jelas Kapolsek Burneh, Iptu Edy Cahyono. 

Sebab disepanjang ruas jalan ini, terdapat kantor Kecamatan Burneh, kantor UPT Dinas Pendidikan, UPTD SDN Burneh 1 dan SDN Burneh 2, beberapa pondok pesantren, pasar stradisional besar di Desa Langkap.

”Volume kepadatan tidak hanya didomisili oleh kendaraan,” tandas Iptu Edy.  

BACA JUGA:Unit Reskrim Polsek Burneh Garuk Pecandu Narkoba Pengolangan

Karenanya, giat commander wisth harus rutin diterapkan setiap pagi. “Untuk menjaga dan mengawal keamanan di sepanjang ruas jalan nasional KH Munif,” tegas Iptu Edy.

Seperti Rabu 16 Juni 2024 pagi, Bripka Hendra dan beberapa anggota polsek, kembali turun ke jalan raya melakukan giat commader wisth. Fokus pengamanan tidak hanya tertuju pada tertib lalin di jalan raya.

Tetapi arus  hilir mudik pejalan kaki-kaki yang ingin menyebarang jalan tidak boleh lepas dari pantauan. ”Terutama adik-adik siswa SDN Burneh 1 dan SDN 2 Burneh yang masih tergolong anak-anak. Mereka harus kita bantu dan dibimbing saat menyeberang jalan,”kata Bripka Hendra.

Hal serupa juga diberlakukan pada kaum ibu dan pedagang yang menyeberang jalan menuju pasar Desa Langkap. Alhamdulillah, sikon disepanjang ruas Jalan Raya KH Monif terpantau tertib, lancar, aman dan kondusif,” pungkas Bripka Hendra. (ras/day)

Sumber: