Kantah ATR/BPN Tulungagung Dukung Layanan Digital Sebagai Upaya Transformasi Program Strategis Nasional

Kantah ATR/BPN Tulungagung Dukung Layanan Digital Sebagai Upaya Transformasi Program Strategis Nasional

Peserta Sosialisasi PSN Kementerian ATR/BPN di Kabupaten Ponorogo.-Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Jawa Timur menggelar sosialisasi Program Strategis Nasional (PSN) Kementerian ATR/BPN di Kabupaten Ponorogo pada Selasa 11 Juni 2024.

Kegiatan itu dihadiri Perwakilan Plt Kakanwil BPN Jawa Timur, Anggota Komisi II DPRI RI Supriyanto, Kepala Seksi Penataan dan Pemberdayaan Agus Rijadi, serta perwakilan 14 kantor pertanahan di Jawa Timur yang telah melaksanakan layanan digital, sebagai upaya transformasi digital melalui Sosialisasi Program Strategis Nasional Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional.

Plt Kakanwil BPN Provinsi Jawa Timur Jonahar melalui Pejabat Fungsional Kanwil BPN Provinsi Jawa Timur, Sugeng Satriawan mengatakan, dengan transformasi digital dalam pelayanan elektronik telah menghasilkan sertipikat elektronik. 

"Kantor pertanahan di Jatim itu masing-masing Kota Madiun, Kabupaten Madiun, Kota Mojokerto, Kota surabaya 1, Kota Surabaya 2, Kota Probolinggo, Kabupaten Gresik, Kota Malang, Kota Batu, Kota Kediri, Kota Pasuruan, Kota Blitar dan Kabupaten Nganjuk," tuturnya.

BACA JUGA:Kantah ATR/BPN Tulungagung Pastikan Telah Terapkan Program Pelataran

Sugeng Satriawan mengaku, saat ini Kantor Wilayah Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Provinsi Jawa Timur terus mensosialisasikan kesiapan tranformasi layanan digital tersebut, salah satunya di Kabupaten Ponorogo.

Menurutnya, guna menuju ke layanan transformasi digital diperlukan beberapa syarat yang harus dilengkapi. Yaitu harus sudah terukur terpetakan semua bidang tanahnya, serta tidak boleh ada lagi overlaping, no gap no overlap, kemudian bidang tanah harus sudah terdaftar dan memiliki data base data tekstual.

"Sertipikat sebagai hasil layanan elektronik itu nantinya bukan lagi sertipikat fisik melainkan sertipikat digital," katanya. 

Dirinya mewakili Kakanwil BPN Provinsi Jawa Timur berterima kasih kepada Komisi II DPR RI, Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo, serta seluruh lapisan masyarakat yang turut serta membantu mensukseskan Program Strategis Nasional Kementerian ATR/BPN. 

BACA JUGA:Kantah ATR/BPN Tulungagung Siap Dukung Arahan Presiden Jokowi

Sementara pada Selasa 12 Juni 2024, Kepala Kantor Pertanahan ATR/ BPN Tulungagung, Ferri Saragih mengatakan pihaknya juga terus berusaha mempersiapkan diri menyelenggarakan Program Strategis Nasional (PSN). Salah satunya adalah persiapan penerbitan sertipikat elektronik.

"Tentu kami sudah melakukan persiapan untuk itu, salah satunya dengan mengkomunikasikan bersama dengan Pemkab Tulungagung. Karena nanti yang akan kita terbitkan dulu untuk sertipikat elektronik ini adalah aset milik pemkab di awal-awal ini, selanjutnya sertipikat milik masyarakat," ucap Ferri. (fir/fai)

Sumber: