Satlantas Polres Tulungagung Fasilitasi Difabel Peroleh SIM D

Satlantas Polres Tulungagung Fasilitasi Difabel Peroleh SIM D

Penyandang difabel mendapatkan pelayanan di Satpas SIM Polres Tulungagung.-Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Satpas Polres Tulungagung membuat terobosan dengan memberikan fasilitas kepada para penyandang disabilitas di Tulungagung untuk mempermudah pengurusan SIM D.

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Tulungagung, AKBP Teuku Arsya Khadafi melalui Kasat Lantas AKP Jodi Indrawan.

Jodi mengatakan, pihaknya juga memberikan arahan kepada petugas agar dengan sigap membantu para penyandang disabilitas untuk memperpanjang maupun membuat SIM D.

Selain itu, pihaknya juga menyediakan sejumlah fasilitas penunjang seperti kursi roda dan juga jalur khusus difabel

BACA JUGA:Divisi Humas Polri Gelar Dialog Publik, Polres Tulungagung Ikuti Secara Zoom

“Di kantor Satpas Polres Tulungagung sudah lama memberikan fasilitas-fasilitas kepada para penyandang disabilitas. Karena mereka ini juga mempunyai hak yang sama sebagai pemohon SIM D. Hari ini setidaknya kami memberikan pelayanan kepada 12 orang penyandang disabilitas. Baik itu memperpanjang maupun pengurusan SIM baru. Tentunya dalam pelayanan SIM D para pemohon diberikan kemudahan dalam pengurusannya," ujar Jodi.

Adanya fasilitas dan pelayanan SIM D pagi para difabel ini, lanjut Jodi, tentunya sangat membantu para penyandang disabilitas dalam pengurusan SIM D. Jadi tidak perlu ada lagi keraguan dalam pengurusan SIM di Satpas Polres Tulungagung.

"Satpas Polres Tulungagung terus memberikan pelayanan terbaik kepada warga masyarakat Tulungagung. Diharapkan nantinya masyarakat Tulungagung yang termasuk difabel dan lansia bisa mengurus SIM nya dengan mudah dan cepat. Guna terciptanya kamseltibcarlantas di wilayah Kabupaten Tulungagung," lanjutnya.

Dikonfirmasi terpisah, salah satu penyandang disabilitas yang memproses permohonan SIM D, Arya (24) warga Tulungagung, mengaku sangat terbantu dengan layanan yang diberikan.

BACA JUGA:Anggota Polres Tulungagung Sukses Bawa Pulang Hadiah dalam Tour de Panderman 2024

“Fasilitas dan pelayanan yang diberikan petugas di Satpas Polres Tulungagung sudah sangat baik, sehingga mempermudah kami khususnya kaum difabel dan kaum rentan dalam pengurusan SIM. Dan saya mengucapkan sangat berterima kasih sekali untuk pelayanan yang diberikan oleh Satpas Polres Tulungagung dalam pengurusan SIM D saya," ungkapnya.(fir/fai)

Sumber: