Kapolsek Simokerto Berbagi Kebahagiaan di Jumat Berkah

Kapolsek Simokerto Berbagi Kebahagiaan di Jumat Berkah

Kompol Irfan beserta jajarannya mentraktir anak-anak dengan jajanan dan memborong dagangan pedagang di sekitar masjid. --

SURABAYA,SUMEMORANDUM - Penuh berkah diwarnai dengan aksi mulia dari Kapolsek Simokerto, Kompol M. Irfan SE, S.I.K. Beliau bersama jajarannya tidak hanya membagikan nasi kotak kepada masyarakat, tetapi juga mentraktir anak-anak dan memborong dagangan pedagang kecil.

Sebelum sholat Jumat, sebanyak 200 nasi kotak dibagikan di depan Mako Polsek Simokerto Jalan Kapasan 192 Surabaya.

Kebahagiaan kemudian berlanjut di Masjid BAITUSSALAM Kapasan Cungkup 138A Surabaya.pada hari Hari Jumat 31 Mei 2024.

Di sana, Kompol Irfan beserta jajarannya mentraktir anak-anak dengan jajanan dan memborong dagangan pedagang di sekitar masjid. Tak hanya itu, beliau juga membagikan uang kepada ibu-ibu di sekitar masjid, serta kepada seluruh anggota Polsek Simokerto yang ikut sholat Jumat dan bertugas di Mako.

BACA JUGA:Kapolsek Simokerto Pimpin Apel Pagi dan Beri Arahan Penting kepada Anggota

Kebahagiaan terpancar di wajah para penerima berkah ini. Kompol Irfan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT.

"Semoga dengan aksi ini, kita dapat membangun hubungan yang harmonis antara Polri dengan masyarakat," terang Kompol Moh Irfan.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari komitmen Polri untuk selalu hadir di tengah masyarakat dan membantu mereka yang membutuhkan. Aksi mulia ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk selalu saling berbagi dan membantu sesama.(mtr)

Sumber: