Pria Asal Gresik Tewas saat Bayar PSK di Lokalisasi Samaleak

Pria Asal Gresik Tewas saat Bayar PSK di Lokalisasi Samaleak

Barang-barang milik korban ditemukan di lokasi.-Faisal Danny-

GRESIK, MEMORANDUM - Praktik esek-esek di lokalisasi Samaleak, Gresik ternyata masih beroperasi. Hal itu terungkap usai seorang pria berinisial NH (54), warga Desa Kandangan, Kecamatan Cerme, tewas usai berkencan dengan Pekerja Seks Komersial (PSK) setempat.

BACA JUGA:Geger Jenazah Lansia Mengambang di Pantai Tambak Pulau Bawean

Mendapati korban tak sadarkan diri, PSK pun kaget dan dan berteriak meminta pertolongan warga. Tidak lama berselang korban pun dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Petrokimia Gresik Driyorejo. Namun saat di perjalanan, NH tewas.

BACA JUGA:Tamu Warkop Gempol 9 Dites Urine oleh Gabungan Tiga Pilar

"Benar (meninggal dunia) kejadiannya Kamis 23 Mei 2024 kemarin. Hasil pemeriksaan medis, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban," ujar Kasatreskrim Polres Gresik AKP Aldhino Prima Wirdhan.

BACA JUGA:Skandal Dugaan Asusila Tiga Kota Bayangi Pencalonan Bacabup Lamongan

Aldhino menyebut, dari hasil penyelidikan yang dilakukan pihak kepolisian di lokasi kejadian, ditemukan obat kuat. NH disinyalir kebanyakan konsumsi obat kuat agar kuat fisiknya saat berhubungan badan dengan PSK.

BACA JUGA:Satsamapta Polres Gresik Patroli Perbankan, Perumahan dan Pertokoan

Sebelum yang bersangkutan berhubungan badan dengan PSK berinisial S. 

BACA JUGA:Kementerian ATR/BPN Gelar Pembinaan dan Monev Pengadaan Tanah di Kantor Pertanahan Kab/Kota se-Jawa Timur

"Untuk Jenazah korban langsung dijemput pihak keluarga dan tidak berkenan dilakukan autopsi," pungkas dia. (*)

Sumber: