Antusiasme Membludak, SMA Award 2025 Pecahkan 2 Rekor MURI, Kadindik: Ajang Pendongkrak Prestasi dan Inovasi
Kadindik Jatim Aries Agung Paewai menerima piagam Rekor MURI.-Alif Bintang-
"SFC didesain agar sekolah tidak hanya menjadi tempat akademik, tetapi juga menjadi laboratorium alam, wisata edukasi, dan pusat pembelajaran outdoor yang menekankan pentingnya gizi, kebersihan, serta kesehatan lingkungan," jelas Aries.
BACA JUGA:Hadapi Disrupsi Teknologi, Kadindik Jatim: Guru Harus Haus Literasi dan Kompetensi
Menurut Aries, SMA Award lebih dari sekadar adu akademik. Ajang ini adalah refleksi dari semangat Kurikulum Merdeka yang memberikan ruang apresiasi, bukan tekanan. Sehingga prestasi tumbuh dari keberanian siswa untuk berkreasi dan berinovasi.
BACA JUGA:1.346 Taruna SMA se-Jatim Resmi Sandang Baret, Kadindik: Calon Pemimpin Tangguh Masa Depan
"Semakin banyak siswa ikut, semakin luas pula efek positifnya. Mulai dari sekolah di kota besar hingga pelosok desa, semua punya kesempatan yang sama untuk unjuk prestasi," tandasnya. (bin)
Sumber:

