MALANG, MEMORANDUM - Peringatan Bulan Sabit Merah Internasional jatuh setiap tanggal 8 Mei, Palang Merah Indonesia (PMI) cabang Kabupaten Malang turut juga memperingati. Namun pada tahun 2024 PMI cabang kabupaten Malang, dalam memperingati sekaligus digabung dengan peringatan PMI.
"Dalam peringatan kali ini sebagai Irup adalah bapak Imam Utomo ketua PMI Jawa Timur," terang, Jajuk Rendra Kresna, Rabu 8 Mei 2024.
Namun pada peringatan kali, ungkap Jajuk, ada perbedaan dengan tahun tahun sebelumnya, pada tahun ini ada 3 rangkaian kegiatan. Dimana yang pertama adalah upacara memperingati PMI dan Bupan sabit Nerah Internasional disambung dwngan peresmian gedung kemudian ditutup dwngan pelantikan pengurus PMI dan dewan kehormantan yang dilakukan oleh ketua PMI Jatim.
Dalam sambutannya ketua PMI Jatim saat sebagai Irup, sebagai relawan tetap harus mengedepankan kemanusiaan. Tanpa memandang Ras, Keyakinan dan Warna kulit, semangat kemanusiaan harus didepan. Maka harus berimpati tanggung jawab dan penuh harapan.
BACA JUGA:PMI Kabupaten Malang Serahkan Huntara
"Kita harus menghormati lambang kemanusiaan, sebagai relawan harus me jalankan prinsip yang menjadi dasar kemanusiaan," kata, Imam Utomo.
Karena relawan terbentuk atas dasar kemanusiaan, kesukarelawanan, lanjut Imut, maka harus mengedepankan rasa urgensi dan tekan tantangan untuk kemanusiaan serta menghormati lambang kemanusiaan.
"Tagline pada tahun ini sangat cocok dengan apa yang selama ini sudah kita lakukan yaitu " Jaga Semangat Kemanusiaan", imbuh, Imut.
Perlu diketahui setelah sebagai Irup, Imam Utomo langsung resmikan gedung PMI yang baru selesai direnovasi. Dila jutkan dengan melantik Jajuk Rendra Kresna sebagai ketua PMI cabang kabupaten Malang periode 2024 hingga 2029.(kid)