Mengacu pada regulasi Liga 1 musim 2023/2024 jumlah pemain yang terdaftar dalam satu klub maksimal 35 pemain. Enam diantaranya adalah pemain asing.
Jadi, hitungannya, maksimal 30 pemain berstatus sebagai polisi yang bisa ditampung di tim Bhayangkara FC. Itu kalau Liga 1. Karena Bhayangkara FC akan bermain di Liga dua, kuota pemain jelas berkurang karena di Liga 2 regulasinya hanya 2 pemain asing.
Tapi sekali lagi. Perintah adalah perintah. Siap tidak siap pemain berstatus anggota polisi harus siap bermain untuk Bhayangkara FC.(*)