Gresik, memorandum.co.id - Satlantas Polres Gresik menggelar razia ODOL (Over Dimensi dan Over Load) terhadap kendaraan jenis truk dan bak terbuka yang kelebihan muatan di Jalan Dr. Wahidin SH, Kamis (27/2/2020). Razia digelar menindaklanjuti atensi Ditlantas Polda Jatim tentang Dakgar Lalu Lintas ODOL guna mewujudkan keselamatan berlalulintas. Kasatlantas Polres Gresik, AKP Erika Purwana Putra melalui Kanit Patroli Satlantas Polres Gresik, Ipda Darwoyo menjelaskan, penindakan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut progam Dirlantas Polda Jatim tentang penertiban angkutan logistik over kapasitas. “Tujuan dari operasi penertiban ODOL tersebut untuk meningkatkan kedisiplinan para awak kendaraan angkutan barang yang melintas,” terang Darwoyo. Darwoyo melanjutkan, razia ini dilakukan rutin di beberapa titik jalan yang merupakan jalur truk dan angkutan barang lainnya. “Kita disiplinkan para awak kendaraan sehingga keselamatan diperjalanan akan dioptimalkan dan menekan angka kecelakaan yang diawali dari pelanggaran yang dilakukan oleh pengemudi,” pungkasnya. Dalam razia ODOL ini petugas melakukan tindakan tilang kepada 16 kendaraan ODOL.(*)
Razia ODOL, Satlantas Polres Gresik Tilang 16 Kendaraan
Kamis 27-02-2020,12:18 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 12-01-2026,17:30 WIB
Dandim Sumenep Klarifikasi Isu Negatif Pembangunan Koperasi Merah Putih
Senin 12-01-2026,16:32 WIB
Pemkab Ponorogo Target Kantongi Rp 370 Juta dari Lelang Kendaraan Operasional
Senin 12-01-2026,19:52 WIB
Menuju Kota Mendunia, Pemkot Madiun Naikkan Standar Pendidikan ASN
Senin 12-01-2026,16:49 WIB
Gedung Literasi Magetan Senilai Miliaran Rupiah Bakal Dijadikan Sekolah Rakyat
Senin 12-01-2026,16:58 WIB
Jawa Timur Komitmen Lawan Pasung ODGJ, Dinsos Tekankan Peran Keluarga
Terkini
Selasa 13-01-2026,13:11 WIB
JPO Suramadu Rp4,9 Miliar Molor, Keterlambatan Berujung Denda Kontrak
Selasa 13-01-2026,13:03 WIB
Jaga Kondusifitas Wilayah, Polsek Lakarsantri Patroli Kota Presisi di Radial Road Made
Selasa 13-01-2026,13:00 WIB
Kapolres Mojokerto Kota Salurkan Bantuan Sosial kepada Ojol dan Tukang Becak
Selasa 13-01-2026,12:51 WIB
Cegah Kriminalitas, Polsek Sawahan Intensifkan Patroli Dialogis di Minimarket
Selasa 13-01-2026,12:49 WIB