Prajurit Korem Bhaskara Jaya Terima Sosialisasi Bahaya Virus Corona dari Dandekesyah

Rabu 26-02-2020,11:40 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Virus corona sangat penting diantisipasi oleh masyarakat. Bahkan tidak sedikit nyawa melayang akibat keganasan virus tersebut. Itu yang dikatakan Komandan Detasemen Kesehatan Wilayah (Dandenkesyah) 05.04.04, Letkol Ckm Dr Nugroho SPM. “Virus itu (corona) seharusnya tumbuh dan berkembang biak terhadap hewan saja. Tapi ternyata, virus itu juga bisa menyerang manusia,” ujar Nugroho ketika mensosialisasikan virus tersebut di Makorem Bhaskara Jaya, Rabu (26/2/2020). Ia pun meyakini jika beberapa cara dinilai bisa mengantisipasi berkembangnya virus itu. Terutama menjaga daya tahan tubuh dan tak mengonsumsi hewan yang berpotensi menularkan virus corona. “Sebab, virus corona jenis baru diduga kuat berasal dari hewan-hewan tertentu. Terutama kelelawar. Jadi, hindari mengonsumsi hewan tersebut,” papar Nugroho. Sementara itu, Kasi Ops Korem Bhaskara Jaya, Letkol Inf Suroto menegaskan jika sosialisasi tersebut sangat penting untuk dijadikan modal bagi prajurit Korem. Dirinya berharap bila sosialisasi yang didapat tersebut bisa dilanjutkan untuk disampaikan kepada keluarga ataupun warga di sekitar tempat tinggal. “Sehingga masyarakat bisa mengantisipasi agar virus tersebut tidak berkembang,” ujar Suroto.(*)

Tags :
Kategori :

Terkait