JOMBANG, MEMORANDUM - Pembahasan empat rancangan peraturan daerah (Raperda) inisiatif saat ini sudah memasuki tahapan pemandangan umum Bupati Jombang. Rapat yang dipimpin Ketua DPRD Jombang Mas’ud Zuremi ini digelar di ruang Sidang Paripurna DPRD Jombang.
BACA JUGA:Pj Bupati Jombang Tinjau Lokasi Bencana Tanah Gerak di Wonosalam
Empat Raperda inisiatif itu meliputi Raperda tentang Pedoman Pendidikan Wawasan Kebangsaan, Raperda tentang Pengembangan Ekonomi Kreatif, Raperda tentang Pemajuan Kebudayaan, dan Raperda tentang Perubahan atas Perda No 6 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD Jombang.
BACA JUGA:Kendalikan Inflasi Daerah Pj Bupati Resmikan Besut.id Milik Perumda Aneka Usaha Seger
Pj Bupati Jombang, Sugiat menyampaikan pemandangan umum masing-masing raperda tersebut.
BACA JUGA:Pj Bupati Jombang Jenguk Anggota KPPS yang Dirawat di Rumah Sakit
”Hari ini penyamapaian pendapat bupati tentang empat raperda,” ujarnya, Rabu, 13 Maret 2024.
BACA JUGA:Usai Pengambilan Sumpah, Ini Pesan Pj Bupati Jombang kepada 8 ASN
Sugiat menjelaskan, karena masih dalam pembahasan, masukan-masukan tentu disampaikan agar raperda tersebut nantinya benar-benar bermanfaat.
BACA JUGA:Layanan Aneka Usaha Seger Kian Lengkap, Pj Bupati Melaunching Digital Radiologi
”Sebenarnya kami juga sudah tidak ada masalah. Hanya memberikan masukan saja agar lebih baik,” jelasnya.
BACA JUGA:Pastikan Pemilu 2024 di Jombang Aman dan Kondusif, Pj Bupati Jombang Perkuat Sinergi
Sugiat mengungkapkan, selain itu kegiatan paripurna tersebut juga penandatanganan kesepakatan perubahan program pembentukan peraturan daerah (propemperda) tahun 2024.
BACA JUGA:Penguatan Kapasitas dan Kinerja Pilar Sosial, Ini Pesan Pj Bupati Jombang
”Satu terkait dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang harus masuk untuk dilakukan pembahasan,” tukasnya.
BACA JUGA:Soal Kenaikan PBB P2, Pj Bupati Jombang: Masyarakat Tak Perlu Cemas
Sementara itu, Ketua DPRD Jombang Mas’ud Zuremi mengatakan, setelah disampaikan pemandangan umum bupati, apa yang menjadi masukan bupati akan dibahas di masing-masing komisi. Karena satu raperda nantinya dibahas satu komisi.
BACA JUGA:Pj Bupati Jombang Launching Penyaluran DD, ADD, dan PDRD
"Selanjutnya paripurna akan kembali digelar dengan agenda Jawaban DPRD Jombang terkait Pemandangan Umum Bupati Jombang,” pungkasnya. (*)