Tulungagung, Memorandum.co.id - Pengusutan kasus suap yang menyeret Ketua DPRD Tulungagung periode 2014-2019, Supriyono oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus berlanjut. Setelah pekan kemarin Bupati Tulungagung, Maryoto Bhirowo bersama Kepala Bappeda Suharto serta Sekretaris Dewan, Budi Fatahillah dipanggil untuk dimintai keterangan, Senin (17/2) siang, giliran sejumlah penyidik KPK mendatangi gedung DPRD Tulungagung. Sekitar pukul 12.30 WIB, sejumlah mobil dengan plat W tampak memasuki halaman gedung DPRD Tulungagung. Beberapa petugas KPK bergegas keluar dari mobil dan masuk ke dalam gedung wakil rakyat itu. Pengamanan ketat dilakukan oleh Polres Tulungagung. Beberapa anggota bersenjata lengkap berjaga di depan pagar samping dan ruang aspirasi DPRD Tulungagung. Pantauan memorandum.co.id, sejumlah penyidik KPK tampak hilir mudik dari ruangan satu ke ruangan lainnya, mulai dari ruangan ketua DPRD, ruang wakil ketua DPRD, ruang sekretaris dewan dan ruang aspirasi DPRD Tulungagung. Dikonfirmasi mengenai pengamanan untuk agenda penggeledahan KPK di DPRD Tulungagung, Kapolres AKBP Eva Guna Pandia mengakui saat ini penyidik KPK sudah berada di Kota Marmer. Namun untuk tujuan detail dan kemana saja penyidik lembaga antirasuah itu akan pergi, Pandia tidak mengetahuinya. “Kalau kemana-mananya kita belum tahu, yang jelas memang ada di Tulungagung,” ujarnya. Menurut Pandia, pihaknya hanya menyediakan pengamanan sesuai permintaan KPK selama melakukan tugasnya di Tulungagung. Ditanya berapa lama penyidik KPK akan bekerja di Tulungagung, Pandia juga belum bisa memberikan keterangan terkait hal itu. “Wah itu kita belum tahu, yang jelas memang sedang ada di Tulungagung,” pungkas dia.(fir/mad)
KPK Geledah DPRD Tulungagung
Senin 17-02-2020,15:35 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Rabu 21-01-2026,17:36 WIB
Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,18:35 WIB
Ini Kronologi Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,12:12 WIB
Integrasi Trans Jatim dan Suroboyo Bus Buntu, Kadishub Nyono: Kami Masih Menunggu Respons
Terkini
Kamis 22-01-2026,09:47 WIB
Kisah Deninta Vasthy Berliani, Bangga Bisa Jadi Wakil 1 Ning Surabaya
Kamis 22-01-2026,09:37 WIB
Bazar Ranmor Polrestabes Surabaya, Motor Bodong Tak Bertuan Disumbangkan ke SMK
Kamis 22-01-2026,09:25 WIB
KUHP Baru, Pelaku Penculikan Bisa Dipenjara 12 Tahun
Kamis 22-01-2026,09:00 WIB
Terpaksa Rujuk demi Gono Gini: Bukan Karena Cinta, Tapi Karena Harta (1)
Kamis 22-01-2026,08:55 WIB