Terakhir kami sampaikan atas nama panitia peringatan ini, pada kesempatan kali ini kami mengucapkan "Selamat Ulang Tahun MTs Negeri 1 Lamongan yang ke-46" usia yang bertambah adalah sebuah anugrah dari Allah S.W.T., yang patut kita syukuri.
"Semoga bertambahnya usia Madrasah mampu menghasilkan siswa siswi yang unggul dalam berwawasan tinggi, tidak hanya akalnya yang cerdas tetapi akal jiwanya memiliki karakter yang tangguh relegius dan nasionalis," ucap Mukhlis yang juga pengajar bidang studi Al Qur'an Hadist ini mengakhiri.
Sementara itu dan lebih lanjut, "Sebagai kepala Madrasah kami memberikan apresisai setinggi tingginya kepada jajaran panitia, semua pihak juga pada Bapak/Ibu guru atas dedikasi dengan ikhlas untuk berkontribusi demi suksesnya acara ini, termasuk atas pemberian doorprize kepada siswa siswi kita, semoga bagian dari shodaqoh," ujar Fatkhur Rohman, S.Ag.,M.A., Kepala MTs Negeri 1 Lamongan, dalam sambutannya menyampaikan.
Selain itu, Rohman meminta pada semua yang hadir, agar siap dan bahagia dengan suara keras bersholawat, hal ini dalam riwayat kitab kifayatul Adzkar diceritakan, ada orang yang perbuatannya bejat (nakal), selalu berbuat maksiat (pendosa), serta luar biasa nakalnya.
Namun demikian, disampaikan Rohman, anehnya ada seorang Waliyullah dari sumber kitab tersebut disebutkan, saya kaget melihat itu ketika ia meninggal, malamnya aku bermimpi, kata Waliyullah, melihat dia berada di surga Allah S.W.T.
Kemudian Waliyullah dalam mimpinya bertanya pada orang tersebut bagaimana kamu memperoleh kedudukan tinggi di surga, padahal kamu hidup perbuatanmu bejat sekali.
"Kata beliau, pendosa tersebut, saya mendapatkan kedudukan surga karena ketika setiap ada majelis sholawat saya datang dan saya mengeraskan suara saya demi cinta saya kepada Rosulallah Muhammad S.A.W.," tuturnya.
Dalam hal ini Rohman mengulas, karena Rosulullah pernah bersabda (berkata), "Barang siapa di majelis sholawat dan membaca sholawat kepadaku dan mengeraskan suaranya maka aku jamin masuk surga.
Untuk itu, pada kesempatan peringatan ini kita keraskan, kita gelegarkan sholawat di bumi Matsanela (MTs Negeri 1 Lamongan) ini. Mudah - mudahan Madrasah dan pondok Mahad kita diberkahi Allah S.WT., Allahumma Aamiin," tutur Rohman yang mewakili civitas akademika, "Matsanela Bersholawat Semoga Nikmat Semakin Mendekat".
Kemudian dilanjutkan acara inti yakni Matsanela Bersholawat oleh Ya habibana ustadz Muhammad Ridwan Asyfi pelantun sholawat bersuara merdu feat Grop Hadroh Fatihah Indonesia yang diikuti oleh semua tamu undangan yang hadir dan membanjiri Aula MTs Negeri 1 Lamongan.
Terpisah, Matsanela Bersholawat dalam rangka Tarikhul Milad HUT MTs Negeri 1 Lamongan ke- 46 kali ini Camat Babat, Jhony Indrianto, Firmansyah, SSTP., M.Si., mengucapkan selamat hari ulang tahun yang ke-46 untuk Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Lamongan.
"Mudah - mudahan diusianya yang ke-46 ini tetap konsisten untuk menghasilkan anak - anak bangsa yang kreatif dan selalu berkarya tanpa mengesampingkan adab yang tinggi dalam menggapai cita - citanya, demikian dan terima kasih," tutur Jhony sapaan akrab Camat Babat singkat. (pul)