Ratusan Warga Surabaya Terima Beras Gratis, Polisi Amankan Lokasi

Rabu 28-02-2024,15:52 WIB
Reporter : Ali Muchtar
Editor : Fatkhul Aziz

SURABAYA, MEMORANDUM - Ratusan warga Kelurahan Simolawang, Surabaya, Jawa Timur, antusias mengikuti pembagian beras gratis yang diadakan oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia. Sebanyak 1.645 sak beras, masing-masing seberat 10 kilogram, dibagikan kepada warga yang berhak menerima bantuan sosial (bansos).

Kegiatan yang berlangsung di Jalan Sidodadi Surabaya, tepatnya di depan kantor Kelurahan Simolawang,  pagi, sempat membuat arus lalu lintas tersendat. Antusiasme warga yang ingin mendapatkan beras gratis membuat mereka berjubel hingga ke jalan raya, Rabu 28 Februari 2024.

Untuk mengantisipasi kemacetan dan gangguan keamanan, seperti desak-desakan, Kapolsek Simokerto Kompol Mohammad Irfan menurunkan anggotanya untuk mengamankan kegiatan tersebut.

Dipimpin oleh Pawas Ipda Royan, Ps Kanit Reskrim Polsek Simokerto, bersama 6 personel, warga diarahkan agar dapat antri dengan tertib. Anggota lalu lintas pun turut membantu mengatur arus lalu lintas agar tetap lancar.

BACA JUGA:Polsek Simokerto Perketat Pengamanan 1.315 Kotak Suara di PPK Simokerto

Pembagian beras gratis ini merupakan program dari Kementerian Sosial yang disalurkan melalui Kelurahan Simolawang. Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB hingga 15.00 WIB.

Lurah Simolawang, Bapak Satria, mengatakan bahwa pihaknya telah menyebarkan 1.645 undangan kepada warga yang berhak menerima bansos beras 10 kilogram tersebut sehari sebelum kegiatan berlangsung.

"Kami sangat terbantu dengan adanya bantuan dari kepolisian dari Polsek Simokerto yang ikut mengatur dan mengamankan kegiatan pembagian beras ini," kata Lurah Satria.

Pihak kelurahan memang selalu berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas Simolawang Aiptu Alim apabila di wilayahnya ada kegiatan yang perlu diamankan oleh polisi.

BACA JUGA:Berbagi Kebahagiaan, Polsek Simokerto Bagikan 100 Nasi Kotak kepada Warga

Terpisah, Kapolsek Simokerto Kompol Mohammad Irfan menuturkan bahwa pihaknya bersyukur karena pembagian beras dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan aman.

"Alhamdulillah, berkat kerja sama semua pihak, kegiatan pembagian beras dapat berjalan dengan lancar dan aman. Terima kasih kepada seluruh warga yang telah tertib dan mengikuti aturan," kata Kompol Irfan.(mtr)

Kategori :