SURABAYA, MEMORANDUM - Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos De F. Ximenes, S.H., S.I.K., bersama Kasat Samapta Polrestabes Surabaya, AKBP Teguh Santoso, meninjau langsung kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) 102 Kelurahan Petemo, Selasa 13 Februari 2024.
Kunjungan ini dilakukan dalam rangka persiapan kunjungan Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, ke TPS tersebut untuk meninjau langsung pelaksanaan pemungutan suara.
Berdasarkan laporan yang disampaikan oleh Kapolsek Sawahan, situasi di sekitar TPS 102 terpantau aman dan kondusif, meskipun cuaca saat itu mendung. Petugas kepolisian telah bersiaga di area TPS dan memastikan semua logistik pemilu telah tersedia dan lengkap.
"Kami telah melakukan pengecekan secara menyeluruh terhadap kesiapan TPS 102, mulai dari kelengkapan logistik, keamanan, hingga penerapan protokol kesehatan," terangnya.
BACA JUGA:Kapolsek Sawahan Lakukan Pengecekan Gudang Logistik Pemilu 2024
Lebih lanjut, Kapolsek Sawahan menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan kondusifitas selama proses pemungutan suara berlangsung.
"Kami harap masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam pemilu ini dengan menggunakan hak pilihnya dengan tertib dan damai," ujarnya.
Kunjungan Kapolda Jatim ke TPS 102 Kelurahan Petemon diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi kepada para penyelenggara dan pemilih untuk melaksanakan pemilu dengan tertib dan lancar.(mtr)