Surabaya, memorandum.co.id - Sudah beberapa minggu ini harga cabai melambung hingga Rp 70 ribu per kg. Kondisi ini dikeluhkan ibu-ibu. Fatimah, warga Balongsari, mengatakan ia sempat kaget ketika membeli cabai Rp 5 ribu ternyata mendapatkan sedikit. Kata penjualnya, harga cabai sekarang ini naik hingga Rp 70 ribu. "Susah sekarang kalau mau nyambel. Harga cabai naik sehingga pengeluaran bertambah untuk beli cabai," kata dia. Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Surabaya Wiwiek Widayati mengatakan, harga cabai rawit di pasaran terpantau sekitar Rp 70 ribu per kg. Sedangkan harga cabai rawit hijau, berada di posisi sekitar Rp 35 ribu per kg. Untuk harga gula dan bawang putih, sebelumnya sempat mengalami kenaikan, namun saat ini sudah kembali normal. "Melambungnya harga cabai ini kemungkinan karena faktor cuaca. Kan sering hujan," kata dia. Untuk itu, pihaknya menggelar operasi pasar. Lombok (cabai rawit) itu satu kilonya Rp 58 ribu. "Jadi kita masih jauh di bawahnya,” kata dia. Ia memastikan bahwa harga yang disediakan dalam operasi pasar tersebut terbilang murah. Pasalnya, pihaknya langsung bekerjasama dengan petani dan distributor untuk menyediakan bahan kebutuhan pokok tersebut. Operasi pasar ini tak hanya menyediakan cabai, tapi berbagai kebutuhan pokok lain, seperti bawang putih dan gula. (udi/gus)
Harga Cabai Rp 70.000/kg Bikin Emak-emak Menggerutu
Rabu 29-01-2020,11:35 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :