Tuban, Memorandum.co.id - Dalam rangka mendukung 7 program prioritas Kapolri, khususnya prioritas nomor 5 yaitu penguatan sinergi polisional, Kapolres Tuban, AKBP Nanang Haryono mengikuti apel gelar pasukan penanggulangan bencana hydrometerologi di Alun-alun Tuban, Kamis (16/1/2020). Apel gelar pasukan ini diikuti Bupati Tuban H. Fathul Huda, Wakil Bupati Noor Nahar Hussein, Dandim 0811/Tuban Letkol Inf. Viliala Romadhon, jajaran Forkopimda Tuban, PJU Polres Tuban, Forkopimka Tuban, Kapolsek Jajaran Polres Tuban, serta pimpinan dunia usaha se-Tuban. Apel gelar pasukan ini juga melibatkan 1 Kompi TNI, 2 Kompi Polri, 1 Pleton Satpol PP, 1 Pleton BPBD, 1 Pleton Satpam, 1 Pleton Dishub, dan 1 Pleton relawan bencana. Bupati Tuban menyatakan, apel gelar pasukan kesiapsiagaan penanggulangan bencana ini merupakan forum kegiatan antar lembaga Pemerintah, Non-Pemerintah, masyarakat dan lembaga usaha untuk persiapan dalam menghadapi bencana. Kegiatan ini juga merupakan sarana untuk menghubungkan kapasitas daerah terkait sarana prasarana logistik dan alat kelengkapan penanggulangan bencana, termasuk sumber dana dari berbagai unsur untuk menguji kemampuan dalam mobilisasi sumber daya serta pengoperasian sarana dan prasarana penanggulangan bencana. "Apel kesiapsiagaan ini bukan hanya kegiatan seremonial belaka tapi manifestasi kesiapan Pemerintah Daerah, TNI-Polri, dan komponen masyarakat dalam mengantisipasi hal yang tidak kita inginkan apabila terjadi bencana," ujarnya. Sementara itu, Kapolres Tuban mengungkapkan, saat ini bencana yang bersifat hydrometerologi atau bencana yang dipengaruhi oleh faktor cuaca, misalnya banjir, longsor dan puting beliung sering terjadi di Kabupaten Tuban. "Kita semua menyadari bahwa bencana alam tidak bisa ditolak tapi yang lebih penting adalah bagaimana upaya kita semua untuk dapat meminimalisir dampak yang mungkin terjadi akibat bencana tersebut atau yang biasa disebut mitigasi bencana," bebernya. Kapolres berharap, kesiapsiagaan jajarannya dalam menghadapi bencana bisa menekan kerugian yang ditimbulkan.(top/har)
Kapolres Tuban Pimpin Apel Gelar Pasukan Penanggulangan Bencana
Kamis 16-01-2020,14:47 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :