Obrak Balap Liar, Polresta Malang Kota Amankan Puluhan Mobil

Minggu 12-01-2020,19:10 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Malang, Memorandum.co.id - Puluhan mobil dan motor berbagai merek berhasil diamankan di Mako Polresta Malang Kota, Jl Jaksa Agung Suprapto Kota Malang, Minggu (12/1), dini hari.

Kendaraan ini merupakan hasil dari penindakan penertiban para pengguna jalan yang kebut-kebutan dan balap liar di kawasan Jl Sukarno Hatta, Kota Malang.

Kawasan Jl Sukarno Hatta ini ditengara kerap dijadikan tempat balap liar ketika menjelang dini hari. Sepertinya, aksi ini banyak dikeluhkan masyarakat yang terganggu kenyamanannya sehingga aparat kepolisian turun jalan untuk menertibkan.

Petugas yang berada di lokasi razia dengan sigap langsung melakukan pengecekan kelengkapan kendaraan bermotor dan selanjutnya mengamankan kendaraan bermotor untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Dr Leonardus Simarmata turun langsung dalam razia yang melibatkan ratusan personil. “Ada keluhan atau pengaduan mengenai kawasan Jl Sukarno Hatta sebagai ajang trek-trekan (balapan liar, red). Untuk itu dilakukan operasi cipta kondisi di kawasan tersebut,” katanya.

Operasi gabungan ini melibatkan anggota kepolisian, TNI, Dinas Perhubungan Kota Malang dan Satpol PP Kota Malang. Ini merupakan bentuk sinergi dengan instansi terkait dalam mewujudkan Kota Malang yang aman dan nyaman. (cr-3/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait