SURABAYA, MEMORANDUM - Persebaya Surabaya harus mengakui keunggulan tim tamu Persib Bandung 3-2 dalam Super Big Match di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu 7 Oktober 2023. Gol Persebaya dicetak Bruno Moreira menit ke-10 dan ke-32 serta ketiga gol Persib dicetak oleh Ciro Alves menit ke-3 serta 2 gol David da Silva menit ke-52 dan ke-70.
Faktor kelengahan para pemain persebaya membuat mereka harus dihukum 3 gol oleh Persib. Dari ketiga gol Persib di gawang Persebaya semuanya terjadi di sektor sebelah kiri pertahanan.
Menurut Pelatih Persebaya Surabaya, Josep Gambau, tim Bajul Ijo mengawali laga tidak cukup baik karena dengan cepat kebobolan dari proses trowin yang berhasil dimanfaatkan oleh pemain Persib Ciro Alves.
"Akhirnya kita mampu unggul sampai selesai babak pertama. Namun karena beberapa pemain membuat kesalahan yang menjadikan Persib bisa memenangkan pertandingan. Jadi saya mengakui bahwa kekalahan karena disebabkan oleh kesalahan tim sendiri. Tanpa mengurangi respek ke Persib yang juga bermain bagus," kata Josep.
Dalam pertandingan tadi, Ernando Ari yang sering membuat penyelamatan gemilang justru tidak terlihat perannya. Dengan mudah para pemain Persib membobol gawang yang dikawalnya. Meskipun tak terlihat, namun Josep tidak menyalahkan Ernando atasnya terciptanya gol tersebut.
"Ernando tidak dalam daftar pemain yang saya salahkan. Saya memutuskan Ernando yang bermain karena Ernando adalah pemain timnas. Otomatis dia adalah salah satu pemain terbaik di Indonesia. Jadi saya tidak berfikir untuk tidak memainkannya," ungkapnya.
Paulo Victor dalam pertandingan tadi tidak banyak mendapatkan chance. Saat mendapatkan chance pun Paulo Victor tidak bisa manfaatkan. "Menurut saya, Paulo dalam pertandingan ini tidak banyak berkontribusi dalam tim," ucap pelatih asal Spanyol itu.
Meskipun begitu, Josep juga mempunyai tanggung jawab dan tugas ke Victor untuk membantunya lebih bagus di pertandingan selanjutnya. "Jadi Victor yang tidak bisa bermain baik dan tidak berdampak banyak di pertandingan sebelumnya juga karena tanggungjawab saya untuk bisa meningkatkan performanya dipertanding berikutnya," bebernya.