Bulog Akan Salurkan Bansos Beras di Oktober-Desember 2023

Minggu 27-08-2023,20:49 WIB
Reporter : M Ridho
Editor : M Ridho

Jakarta, memorandum.co.id - Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) akan menyalurkan bantuan pangan beras untuk periode Oktober-Desember 2023. Sebanyak 21,353 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tercatat akan menerima bantuan pemerintah ini. "Kami saat ini sedang menyiapkan untuk kebutuhan bantuan pangan tahap kedua, di mana nantinya akan disalurkan pada Oktober, November, Desember," ujar Kepala Divisi Perencanaan Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog, Epi Sulandari dikutip Minggu (27/8/23) Epi menjelaskan, persiapan awal yang dimaksud yakni menyebar stok beras Bulog ke berbagai gudang yang ada di daerah. Kemudian, melakukan pencetakan kemasan khusus 10 kilogram untuk bantuan pangan ini. Ia menekankan pencetakan kemasan ditargetkan selesai pada September 2023. "Kemudian kita sudah mulai melakukan pencetakan kemasan dengan target September sudah tersedia di masing-masing gudang sehingga kita bisa langsung melaksanakan Oktober," jelas Epi. Diketahui, bantuan pangan beras 10 kilogram bagi 21,353 juta keluarga berpendapatan rendah ini sebelumnya telah disalurkan pada periode Maret-Mei 2023. Namun pemerintah kembali melanjutkannya untuk periode Oktober-Desember 2023 untuk menjaga daya beli masyarakat dan menstabilkan harga beras di pasaran. (*/Rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait