Jember, memorandum.co.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) menghadirkan Promo "Satset" (“Saatnya Merdeka dari Macet”), dari total 20.000-an tiket yang disediakan, sebanyak 990 diantaranya untuk dua kereta api Daop 9 Jember. Promo Satset ini, berlangsung untuk pemesanan dari tanggal 16 s/d 18 Agustus 2023, untuk keberangkatan kereta api tanggal 17 s.d 26 Agustus 2023. Promo tersebut hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi Access. Pelaksana Harian Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Anwar Yuli Prastyo mengatakan, Promo Satset ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan pada momen HUT ke-78 Republik Indonesia. KAI berharap masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk bepergian naik kereta api dengan tarif yang sangat terjangkau. "Dua kereta api dari dan menuju Daop 9 Jember tersedia dalam Promo Satset, yaitu KA Ranggajati relasi Jember - Cirebon (PP) serta KA Wijayakusuma relasi Ketapang - Cilacap (PP) yang tiketnya bisa didapatkan dengan tarif yang terjangkau melalui tarif Promo Reguler dan Flash Sale, " tandas Pelaksana Harian Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember. Minggu (13/8/2023) Menurut Anwar, Terdapat 2 mekanisme pada Promo Satset, pertama yaitu Promo Reguler dimana pelanggan cukup membayar tiket sebesar 78% dari subkelas terendah kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi. Lebih lanjut Anwar menjelaskan Contohnya, KA Ranggajati relasi Jember - Cirebon yang harga terendahnya dijual Rp. 410.000, dapat dibeli dengan Rp. 315.000 saja. Sebanyak 790 tiket yang disediakan terdapat pada KA Ranggajati dan Wijayakusuma. Kedua yaitu Promo Flash Sale dimana KAI menjual tiket hanya Rp. 78.000 saja untuk kelas eksekutif. Tiket Promo Flash Sale dapat dibeli pada pukul 12.00 sd 13.00 WIB dan 19.00 sd 20.00 WIB selama promo berlangsung. Terdapat 6.920 tiket untuk Promo Flash Sale ini, 200 diantaranya tiket KA Ranggajati. "Semoga dengan hadirnya Promo Satset, aplikasi Access semakin diminati oleh masyarakat serta membantu masyarakat yang ingin bepergian dengan kereta api dengan tarif yang menarik," tutup Anwar.(edy/ziz)
Peringati HUT Ke-78 RI, KAI Tebar Ratusan Tiket Promo
Minggu 13-08-2023,12:08 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,11:23 WIB
Minim Menit Bermain, Rizky Dwi Pangestu Resmi Tinggalkan Persebaya, Gabung Garudayaksa FC
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Terkini
Kamis 15-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Menjemput Maaf atau Melepaskan (3)
Kamis 15-01-2026,08:54 WIB
Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rungkut Sambangi Security Perumahan di Medokan Ayu
Kamis 15-01-2026,08:00 WIB
Saat Tenang Menjelma Jadi Fenomena
Kamis 15-01-2026,07:23 WIB
Gol Telat Sadio Mané Hentikan Mesir, Senegal Melaju ke Final Piala Afrika
Kamis 15-01-2026,07:12 WIB