Jakarta, memorandum.co.id - Seluruh Pejabat Eselon I Kementerian Agama mengikuti pembekalan dan pendidikan Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas) yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengapresiasi kegiatan yang mengusung tema “Tancapkan Integritas dalam Tiap Langkah Tugas”. “Kami memberikan apresiasi kepada KPK yang telah menginisasi kegiatan yang sangat penting ini, apalagi di Kementerian Agama. Karena, satu-satunya kementerian yang menyandang status agama itu ya Kementerian Agama,” kata Menag Yaqut saat mengikuti Executive Briefing di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (24/7/23). Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas lanjut Menag sangat penting agar integritas terbangun di Kementerian Agama dalam memberikan pelayanan kepada publik. “Integritas menjadi satu kata kunci yang sangat penting di dalam pelayanan kepada publik. Untuk itu saya minta seluruh jajaran Kemenag agar mengikuti kegiatan Paku Integritas ini,” imbuhnya. Menariknya, lanjut Menag, kegiatan Paku Integritas ini bukan hanya diikuti oleh para Pejabat Eselon I saja, tetapi juga para pasangan mereka. “Kenapa pasangan diajak dalam kegiatan ini, karena penting untuk menjadi daya rem bagi suami dan istri agar tidak serakah dan tamak. Posisi pasangan sangat penting karena yang paling dekat dengan diri kita semua adalah pasangan masing-masing,” tegas Menag. “Semoga kegiatan ini juga menyentuh para Rektor dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama sebagai kuasa penguna anggaran," tandas Menag. (*/rdh)
Pejabat Eselon I Kemenag Ikuti Paku Integritas KPK
Selasa 25-07-2023,10:26 WIB
Reporter : M Ridho
Editor : M Ridho
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 03-01-2025,18:58 WIB
Korban Jambret di Jalan Kusuma Bangsa Hembuskan Nafas Terakhir, Keluarga Desak Polisi Tangkap Pelaku
Jumat 03-01-2025,20:34 WIB
Dua Pemain Eropa Segera Diumumkan sebagai Penggawa Anyar Persebaya
Jumat 03-01-2025,18:27 WIB
Begal Kembali Beraksi di Jembatan Flyover Tol Paspro, Ibu Rumah Tangga Dikalungi Celurit
Jumat 03-01-2025,18:20 WIB
DSDABM Surabaya Antisipasi Dampak Cuaca Ekstrem
Jumat 03-01-2025,19:06 WIB
Korsleting AC, Ruko Bekas Sanggar Lukis di Surabaya Terbakar
Terkini
Sabtu 04-01-2025,17:05 WIB
TRC BPBD Lumajang Gerak Cepat Lakukan Pembersihan Paska Longsor di Piket Nol KM 55
Sabtu 04-01-2025,16:13 WIB
Sempat Mengeluh Sakit, Lansia di Driyorejo Ditemukan Tewas dan Membusuk di Rumahnya
Sabtu 04-01-2025,15:48 WIB
Butuh Venue Latihan Representatif, Cabor Loncat Indah Berharap Kepedulian Pemprov Jatim
Sabtu 04-01-2025,15:18 WIB
Songsong Kejurnas 2025 di Pacitan, Jujitsu Jatim Mulai Asah Kekuatan
Sabtu 04-01-2025,14:41 WIB