JEMBER - Warga Dusun Krajan, Desa Kamal, Kecamatan Arjasa, digegerkan penemuan bayi laki-laki di bawah tanaman salak. Saat ditemukan, bayi yang ari-arinya masih menempel itu dibungkus plastik dan dikerubuti semut, Minggu (20/1) malam. Kini, bayi malang tersebut sudah mendapat perawatan medis. Kapolsek Arjasa AKP Eko Basuki TA SH menjelaskan kali pertama bayi tersebut ditemukan Budi Jumantoro, warga setempat, sekitar pukul 20.45. Ketika itu Budi hendak mengantar anaknya mengaji, mendengar tangisan bayi sekitar 25 meter dari rumahnya. "Saksi mencari asal suara tersebut, ternyata ada bayi yang dibungkus tas plastik di bawah pohon salak,” jelas Eko Basuki. Selanjutnya penemuan tersebut dilaporkan ke perangkat desa dan dilanjutkan ke polsek. Untuk menyelamatkan nyawa bayi tersebut, petugas membawa ke puskemas. Beratnya 3 Kg, dengan panjang badan 49 cm, dan tidak cacat. "Kami masih menyelidiki kasus pembuangan bayi ini. Untuk mengungkap siapa orang tua yang tega ini," lanjut Eko Basuki.(edy/tyo)
Antar Anak Mengaji, Warga Arjasa Temukan Bayi
Senin 21-01-2019,07:10 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,14:36 WIB
MenPAN RB Tetapkan Indeks Pelayanan Publik Kabupaten Jombang Tiga Tertinggi Nasional
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Terkini
Rabu 14-01-2026,12:53 WIB
Bupati Tulungagung Serahkan 17 Ton Beras Bantuan untuk Warga Aceh Tamiang
Rabu 14-01-2026,12:35 WIB
Presiden Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Malang, Khofifah Optimistis Cetak Pemimpin Unggul
Rabu 14-01-2026,12:24 WIB
Benahi Atap Kos-kosan di Banyu Urip, Tukang Asal Probolinggo Tersengat Listrik hingga Pingsan
Rabu 14-01-2026,12:20 WIB
Menteri Nusron Ajak Pegawai Komitmen Bersama Tingkatkan Layanan Pertanahan
Rabu 14-01-2026,11:50 WIB