Surabaya, memorandum.co.id - Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur menyiapkam 1.488 lokasi salat Idul Adha di 38 kabupaten/kota se Jatim. Pelaksanaan salat Idul Adha digelar tanggal 28 Juni 2023. Meski begitu pelaksanaan penyembelihan hewan kurban digelar 29 Juni 2023, untuk menghormati umat muslin lainnya yang masih menjalankan ibadah puasa Arofah. Wakil Ketua PW Muhammdiyah Jatim, Dr Syamsudin menyampaikan pelaksanaan Salat Idul Adha sudah berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat. Mengingat pelaksanaan ibadah salat Idul Adha berbeda pelaksanaanya dengan pemerintah. “Kami berkoordinasi dengan pemerintah, terkait pelaksanaan Salat Idul Adha,” tutur DR syamsudin. Lanjut Dr Syamsudin menyebutkan, pelaksanaan penyembelihan hewan kurban, Muhammdiyah melaksanakan tanggal 29 Juni 2023. Hal.itu, dilakukan untuk menghormati umat muslim yang masih menjalankan puasa Arofah. Terkait pengamaman saat pelaksanaan ibadah Salat Ied, PD Muhammadiyah Jatim juga melibatkan organisasi otonomi (ortom) untuk pengamanan. Hal ini ketua Pemuda Muhammdiyah Jatim, Dikky Sadqomullah. “Kami juga ikut Salat Ied di semua titik pelaksanaan ibadah,” tutur Dikky. Dikky menyampaikan, disetiap titik pelaksanaan Salat Idul Adha, Kokam dari Pemuda Muhammadiyah akan menerjunkan 10 anggota Kokam di setiap titik lokasi. “Total ada 14.000 anggota Kokam yang ikut mengawal pelaksanaan Salat Idul Adha,” sebut Dikky. Senada Prof Bianto, Sekrtaris Umum PW Muhammadiyah Jatim menyampaikan, pelaksanaan Salat Idul Adha di tahun 2023 adalah ijtihat yang dilakukan. Terkait perbedaan pelaksanaan Salat Idul Adha, Prof Bianto menyebutkan menjadi salah satu toleransi dalam memahami perbedaan. Pelaksanaan Salat Idul Adha 2023 atau 10 Zulhijah 1444 H jatuh pada Rabu, 28 Juni 2023 sebagaimana keputusan Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah. Ketetapan PP Muhammadiyah tentang Hari Raya Idul Adha tertuang dalam Maklumat Nomor 1/MLM/I.0/E/2023 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1444 H.(day/ziz)
Muhammadiyah Jatim Siapkan 1.488 Titik Salat Idul Adha
Senin 26-06-2023,15:28 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,20:19 WIB
Pesilat Putri SJE PSHT Cabang Nganjuk Sabet Gelar Pesilat Terbaik SMASA Cup 2026
Sabtu 17-01-2026,17:08 WIB
Kasus DBD di Kelurahan Kartoharjo Nganjuk Terus Meningkat
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Terkini
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,08:41 WIB
Jaga Kondusifitas Akhir Pekan, Polsek Lakarsantri Patroli Gabungan Skala Besar
Minggu 18-01-2026,07:40 WIB
Peringati Isra Mikraj di Istiqlal, Khofifah Ajak Muslimat NU Makmurkan Masjid
Minggu 18-01-2026,07:17 WIB