Surabaya, memorandum.co.id - Anggota Satresnarkoba Polrestabes Surabaya kembali melumpuhkan seorang pengedar narkoba jenis sabu dan ekstasi. Tersangka yang berdomisili di Desa Pagerwojo, Sidoarjo, ini terpaksa ditembak kakinya, lantaran melawan saat disergap di rumahnya. Kasatreskoba Polrestabes Surabaya Kompol Memo Ardian menyebut, tindakan tegas terukur itu dilakukan karena tersangka melawan petugas. Bahkan, dia juga berusaha menerjang anggota yang berjaga di depan rumahnya. "Kami temukan narkoba jenis sabu dan pil ineks yang disimpan pemuda itu," kata dia. Meski sudah mengamankan tersangka, Memo masih belum membeberkan identitas pemuda penyimpan sabu dan pil ineks tersebut. Hanya saya ia menyebut bila penyergapan dilakukan di salah satu daerah di Buduran, Sidoarjo. "Kami sergap pemuda itu di Pagerwojo, Buduran, Sidoarjo," jelas alumni Akademi Kepolisian (Akpol), tahun 2002 ini. Dari pengembangan dan penggeledahan yang dilakukan, pemuda itu menyimpan 500 gram atau 0,5 kilogram narkoba jenis sabu dan puluhan butir pil ineks. "Saat ini masih kami kembangkan," pungkas mantan Kasatreskrim Polresta Barelang, Kepulauan Riau itu.(fdn/tyo)
Disergap, Melawan, Pengedar Narkoba Sidoarjo Dilumpuhkan
Senin 16-12-2019,12:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 06-04-2025,22:05 WIB
Perburuan Gelar Juara Liga Premier Inggris Belum Usai, Pemuncak Klasemen Liverpool Keok di Kandang Fulham
Senin 07-04-2025,09:43 WIB
Panen Raya Harga Gabah di Bawah HPP, Komisi B DPRD Jombang Minta Bulog Lebih Optimal
Minggu 06-04-2025,14:00 WIB
Waspadai Ice Cream Diduga Mengandung Alkohol, Satpol PP Surabaya Segel dan Panggil Pemilik
Minggu 06-04-2025,19:23 WIB
Kapolda Jatim Pastikan Pengamanan Tempat Wisata dan Arus Balik Berjalan Baik
Minggu 06-04-2025,18:33 WIB
Geger Lansia Tewas di Lahan Kosong Jalan Darmo Permai, Polisi Temukan Luka Tak Wajar
Terkini
Senin 07-04-2025,12:11 WIB
BREAKING NEWS: Jika Menang Lawan Yaman Malam Ini, Timnas U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17
Senin 07-04-2025,11:55 WIB
Polsek Krian Dukung Ketahanan Pangan, Koordinasi dengan Warga Desa Ponokawan untuk Budi Daya Jagung
Senin 07-04-2025,11:43 WIB
Warga Pilang Wonoayu Manfaatkan Lahan Kosong untuk Budi Daya Melon, Dapat Apresiasi dari Bhabinkamtibmas
Senin 07-04-2025,11:26 WIB
Jaga Keamanan Lingkungan, Polsek Sawahan Patroli Permukiman Kedung Anyar VII
Senin 07-04-2025,09:43 WIB