Patroli Cegah Kriminalitas Malam Hari

Senin 16-12-2019,08:39 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Surabaya, memorandum.co.id - Patroli malam dilakukan anggota Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di sekitar Taman Suroboyo, Sabtu (15/12) malam. Tindakan dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas curat, curas, dan curanmor(3C). Selain melakukan pemantauan, personel juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pengunjung. "Mereka diimbau agar selalu waspada menjaga barang-barang berharganya, jangan sampai menjadi sasaran pelaku kriminalitas," kata Kapolsek Kenjeran Kompol H Cipto. Imbauan juga disampaikan kepada juru parkir (jukir) di lokasi, untuk berhati-hati menjaga kendaraan milik pengunjung untuk mencegah aksi curanmor. Cipto mengatakan, patroli malam hari merupakan bagian dari pengamanan wilayah yang rutin di semua tempat yang berpotensi menjadi sasaran 3C. “Patroli malam juga kami lakukan di permukiman, minimarket yang buka 24 jam, gerai Anjungan Tunai Mandiri (ATM), dan SPBU,” kata Cipto. Di antaranya gerai ATM Jalan Kedinding. Pesan-pesan kamtibmas selalu disampaikan anak buahnya kepada para pengunjung, terutama yang baru mengambil uang dari mesin ATM. “Mereka diimbau berhati-hati menjaga uangnya, jangan sampai terjatuh di jalan atau menjadi sasaran pelaku kejahatan,” pungkas Cipto. (rio/nov)

Tags :
Kategori :

Terkait