Malang, memorandum.co.id - Unit Reskrim Polsek Wonosari mengamankan SH (32), warga Desa Sumberdem, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang di rumahnya, Kamis (8/6) dini hari. Kasihumas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik menyampaikan penangkapan tersebut. “SH diamankan tanpa perlawanan,” terangnya, Minggu (11/6). Taufik menjelaskan penangkapan SH diduga telah melakukan tindak pencurian burung milik Arifin, warga Desa Sumbertempur, kecamatan setempat. Ini diketahui dari rekaman CCTV di rumah korban. Rekaman ini sebagai alat bukti korban saat melapor ke Polsek Wonosari. Korban Arifin mengalami kerugian hingga mencapai puluhan juta rupiah. Pasalnya, burung yang digondol merupakan burung Kenari F1 sebanyak 17 ekor dan 2 buah sangkar burung. “Korban mengetahui kalau burungnya hilang, pada Senin (5/6) lalu, saat akan diberi makan oleh korban,” kata Taufik. Taufik menambahkan korban saat itu terbangun Senin (5/6) sekitar pukul 02.00, hendak memberi makan burung peliharaannya. Namun korban terkejut melihat sangkar burung posisinya berubah berada di bawah dan burung-burungnya sudah tidak ada. Seketika memeriksa rekaman CCTV dan mengetahui seseorang yang masuk ke dalam kandang burung di lantai dua rumahnya dan mengambil sejumlah burung peliharaannya. Mengetahui itu, esoknya korban melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Wonosari. Petugas yang mendapat laporan segera melakukan penyelidikan dan mengamankan terduga pelaku. “Dengan berbekal rekaman CCTV itu petugas melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankannya,” imbuh Taufik. Dari keterangan tersangka, mengaku semua perbuatannya. Sebelumnya, tersangka memanjat pohon cemara disamping rumah korban dan kemudian masuk ke dalam rumah dengan cara membobol atap yang terbuat dari asbes. Selain barang bukti burung peliharaan, polisi juga menyita pakaian dan satu unit motor yang digunakan pelaku dalam melancarkan aksinya. “Saat ini kasusnya sedang dilakukan pengembangan terkait kemungkinan melakukan perbuatan sama di tempat lain, kasusnya sudah ditangani penyidik Polsek Wonosari,” terangnya. Akibat perbuatannya, tersangka terpaksa harus bermalam di sel tahanan Polsek Wonosari, dikenakan Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman maksimal 7 tahun penjara. (kid/ari/ziz)
Curi Burung Kenari Terekam CCTV, Diringkus Polisi
Minggu 11-06-2023,14:49 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,16:21 WIB
Proyek Saluran Rp 139 Juta Mangkrak, Warga Datangi Balai Desa Jasem Mojokerto
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Terkini
Kamis 15-01-2026,07:23 WIB
Gol Telat Sadio Mané Hentikan Mesir, Senegal Melaju ke Final Piala Afrika
Kamis 15-01-2026,07:12 WIB
Chelsea Tumbang di Stamford Bridge, Arsenal Menang Tipis 3-2 pada Leg Pertama Semifinal Piala Carabao
Kamis 15-01-2026,07:01 WIB
Jaga Kondusifitas, Polsek Lakarsantri Gelar Patroli Presisi di Kawasan Citraland
Kamis 15-01-2026,06:01 WIB
Saat 'Fun Run' Jadi Gaya Hidup Paling Hits Saat Ini
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB