Bangkalan, memorandum.co.id - Kapolres Bangkalan, AKBP Febri Isman Jaya ternyata tergolong figur pimpinan penyayang anak. Juga peduli lembaga pendidikan formal anak usia dini. "Anak-anak kita merupakan aset sekaligus modal generasi penerus tongkat estafet kepemimpinan dan pembangunan bangsa dan NKRI di masa mendatang," kata AKBP Febri, Rabu (7/6). Karena itu, lanjutnya, rutinitas pendidikan anak, baik melalui pendidikan informal dalam keluarga maupun pendidikan formal di sekolah, harus menjadi fokus perhatian sejak usia dini. "Ini penting agar anak-anak kita kelak memiliki modal kualitas imtaq dan iptek yang tagguh," tandas mantan Kabag Ops Polres Metro Jakarta Barat ini. Atensi AKBP Febri terhadap pendidikan anak antara lain kerap diakumulasikan dengan cara nyambangi lembaga pendidikan anak anak usia dini. Seperti Selasa (7/6) siang, Kapolres didampingi Ketua Bhayankari Cabang Bangkalan Ayu Febri, menyempatkan diri berkunjung ke sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Bhayangkari 79 di Kelurahan Pejagan, Kecamatan Bangkalan. Setelah bercengkerama demgan para siswa TK, AKBP Febri memberikan santunan kepada Guru TK, serta ragam bingkisan untuk komunitas siswa TK Bhayangkari 79.(ras/ziz)
Kapolres Bangkalan Peduli Pendidikan Anak
Rabu 07-06-2023,12:14 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,15:42 WIB
Curi 14 Motor, Divonis 30 Bulan Penjara, Mustain Minta Keringanan Hukuman
Kamis 28-11-2024,15:39 WIB
Beri Penghargaan Desa Mandiri, Pemkab Probolinggo Gelar Penguatan Tata Kelola Keungan Desa
Kamis 28-11-2024,15:29 WIB
Terlibat Kasus Penipuan dan Penggelapan, Mantan Ketua Hipmi Surabaya Ditetapkan Tersangka
Kamis 28-11-2024,15:26 WIB
Catatan Eko Yudiono: Fenomena Kotak Kosong di Pilbup Gresik: Antara Dukungan dan Kritik
Kamis 28-11-2024,15:25 WIB