Pengemudi Ngantuk, Civic Tabrak Pohon 

Senin 05-06-2023,19:52 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Diduga pengemudi mengantuk, mobil Honda Civic menabrak pohon Jalan Gayungsari Barat, Senin (5/6/2023) pagi. Kejadian tersebut dialami Faisal (40), warga Jalan Gayungsari Barat. Meski tidak sampai merenggut nyawanya, namun kecelakaan tunggal tersebut menyebabkan mobil berwarna merah yang dikemudikannya ringsek bagian depannya. "Keterangan dari pengemudi mobil mengantuk," ungkap anggota Satpol PP Surabaya, Minardi. Minardi mengungkapkan, menurut keterangan dari pengemudi pada saat itu melaju dari arah timur ke arah barat Jalan Gayungsari Barat. Sampai di tempat kejadian perkara (TKP), diduga mengantuk akibatnya, mobil tanpa disadari oleng ke kanan lalu menabrak pohon di pinggir jalan. Warga yang mengetahui adanya kecelakaan kemudian minta bantuan Command Center 112. Tak lama kemudian datang petugas dari BPBD Surabaya, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), dan Posko Surabaya Selatan mendatangi TKP. "Selanjutnya petugas melakukan pemotongan pohon dan di pinggirkan agar tidak menganggu jalan," tandasnya. (rio/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait